Sentimen
Partai Terkait
Fuji Gombalin Ganjar, Netizen: Ngaco Ini Bocah, Emak, Bapaknya Kader PAN
abadikini.com Jenis Media: News
Abadikini.com, JAKARTA – Setelah makan bareng Prabowo Subianto, aksi Fujianti Utami atau akrab disapa Fuji menemui capres nomor urut 03 Ganjar Pranowo. Diketahui kedua orangtuanya, Haji Faisal dan Oma Gala jadi caleg PAN.
Pertemuan Fuji dengan Ganjar Pranowo viral di media sosial, memberikan kesan adik ipar almarhum Vanessa Angel itu memberikan dukungan pada Capres nomor urut 3 tersebut. Bahkan Fuji secara khusus memposting aksi gombalannya ke Ganjar di feed Instagram.
Banyak yang menyayangkan aksi Fuji tersebut, pasalnya beberapa waktu lalu ia sempat makan siang dengan Prabowo Subianto bersama Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Hasilnya tidak jarang bermunculan komentar ketidaksukaan atas aksi Fuji tersebut.
“Makan bareng 02 udah, sekarang bareng 03, ayo Fuji kayak Raffi yuk semua oke,” ujar @evadidyas.
“Lah ngaco nih bocah, emak bapak nya kader PAN anak nya malah milih rumput tetangga,” komentar @si.olip.
Selain disorot karena pindah haluan, Fuji juga dianggap tidak etis karena kedua orangtuanya mencalonkan diri sebagai anggota DPRD DKI Jakarta dari partai PAN, yang artinya Oma Gala dan Haji Faisal merupakan kader partai tersebut.
Di sisi lain, PAN yang digawangi Zulkifli Hasan merupakan partai yang ikut mengusung pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming sebagai Capres dan Cawapres di Pilpres 2024. Sehingga secara tidak langsung, sudah ada kewajiban kader PAN mendukung Prabowo Subianto.
Adapun Haji Faisal menjadi caleg DPRD DKI Daerah Pemilihan (Dapil) 10 Jakarta Barat pada pemilu 2024 mendatang. Sedangkan istrinya, Oma Gala atau yang bernama lengkap Dewi Zuhriati meski tidak maju sebagai caleg, namun ia memberikan dukungan penuh untuk suaminya.
Bahkan tidak jarang Oma Gala ikut hadir di berbagai acara mendampingi suaminya. Aksi inilah yang membuat netizen menduga jika Oma Gala juga sudah menjadi kader Partai PAN.
Sentimen: netral (61.5%)