Sentimen
Positif (50%)
1 Jan 2024 : 08.21
Partai Terkait

Jateng Kandang Banteng PDIP, Gibran Mampu Kalahkan Ganjar?

1 Jan 2024 : 15.21 Views 3

CNBCindonesia.com CNBCindonesia.com Jenis Media: News

Jateng Kandang Banteng PDIP, Gibran Mampu Kalahkan Ganjar?

Jakarta, CNBC Indonesia - Setiap pasangan calon (paslon) presiden dan wakil presiden, yang akan memperebutkan suara masyarakat pada Februari 2023, memiliki daerah yang telah menjadi prioritas pemenangan. Direktur Parameter Politik Indonesia Adi Prayitno mengungkapkan peluang cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, mengalahkan capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo, di Jawa Tengah (Jateng).

Adi Prayitno menilai itu hampir tidak mungkin terjadi, sebab Jateng adalah 'kandang' Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP.

Dia awalnya membeberkan tiga variabel yang ada di Provinsi Jawa Tengah. Menurutnya, ada faktor PDIP, Ganjar, dan Jokowi di Jateng.

-

-

"Bicara Jateng itu variabelnya 3 hal. Pertama sebagai kandang PDIP. Kedua faktor Ganjar yang kuat karena kepuasan publik terhadap kinerjanya cukup bagus. Ketiga faktor Jokowi yang masih diterima di Jateng. PDIP dan Ganjar pastinya bersatu-padu melawan pengaruh Jokowi yang notabenenya presiden republik Indonesia," kata Adi, seperti dikutip detik.com, Minggu (31/12/2023).

Adi sendiri mengaku pesimistis terkait Gibran kalahkan Ganjar di wilayah tersebut. Menurutnya, untuk mengalahkan PDIP dan Ganjar Pranowo perkara sulit bahkan hampir mustahil.

Foto: (CNBC Indonesia/Muhamad Sabki)
Calon Presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo memberikan pemaparan dalam acara Dialog Apindo Capres 2024 di Menara Bank Mega, Jakarta, Senin (11/12/2023). (CNBC Indonesia/Muhamad Sabki)

"Siapapun kalau mau jujur, jika mengacu pada kekuatan politik saat ini mengalahkan PDIP dan pasnagan Ganjar-Mahfud di Jateng perkara sulit. Semacam mission impossible," jelasnya.

Dia membeberkan lebih lanjut mengapa hampir mustahil mengalahkan PDIP dan Ganjar di Jawa Tengah. Menurutnya, Jateng menyangkut kandang banten dengan basis pemilih yang militan, loyal, dan solid.

"Ini menyangkut kandang banteng, menyangkut basis militan PDIP, menyangkut pemilih loyal mereka yang begitu solid. Paling mungkin pasangan Prabowo-Gibran bisa memangkas selisih elektabilitas agar tak kalah telak dengan Ganjar-Mahfud. Itupun dengan harus mengamplifikasi pengaruh Jokowi yang masih signifikan di sana," jelasnya.

Adi memastikan akan jadi sejarah luar biasa jika Prabowo-Gibran mampu mengalahkan PDIP dan Ganjar di Jawa Tengah. Dia menilai PDIP dan Ganjar tidak terkalahkan di provinsi tersebut.

"Jika at the end of the day Prabowo-Gibran bisa mengalahkan Ganjar-Mahfud itu akan jadi sejarah luar biasa. Karena selama ini soliditas, kekuatan, dan militansi kader banteng di Jateng tak terkalahkan. Dalam politik apapun bisa terjadi. Tinggal kita tunggu 14 Februari endingnya seperti apa," ujar dia.

"Yang tak mungkin dalam politik itu cuma satu, menghidupkan kembali orang yang yang sudah meninggal. Selebihnya masih bisa mungkin," lanjutnya.


[-]

-

Airlangga: Besok Prabowo-Gibran Daftar ke KPU
(wur/wur)

Sentimen: positif (50%)