Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Senayan
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Thomas Lembong Bantu Cak Imin Hadapi Debat Cawapres 22 Desember
Detik.com Jenis Media: Metropolitan
Sekjen PKB Hasanuddin Wahid mengatakan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin siap menghadapi debat cawapres. Dia mengatakan konsultan persiapan debat Cak Imin adalah rakyat.
"Konsultannya Gus Muhaimin itu rakyat. Jangan salah ya. Konsultannya Gus Muhaimin itu rakyat. Kenapa? Karena dia selama ini turun ke rakyat. Dari rakyat itu lah dia kemudian tahu semua problem," kata Hasanuddin Wahid kepada wartawan di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (15/12/2023).
Hasanuddin mengatakan Cak Imin selalu turun ke lapangan untuk berinteraksi langsung dengan rakyat. Dia mengatakan konsultan kedua Cak Imin dalam menghadapi debat ialah kenyataan ekonomi.
"Kedua, konsultan dia adalah kenyataan. Kenyataan ekonomi yang ada ini, nah itu dia konsultannya," ujarnya.
Dia mengatakan Co-Captain AMIN, Thomas Lembong juga turut berkontribusi dalam persiapan debat Cak Imin. Dia mengatakan Thomas membidangi tentang ekonomi.
"Kalau Mas Thom Lembong memang Timnas AMIN yang membidangi tentang ekonomi, bahwa di situ ada diskusi, di situ ada pengayaan data, dan kemudian penajaman visi misi, itu hal yang wajar," kata Hasanuddin.
"Timnas kan. Namanya Timnas pasti semuanya berkontribusi," lanjutnya.
Sebagai informasi, debat cawapres akan digelar pada Jumat, 22 Desember 2023. Debat itu mengangkat tema Ekonomi baik ekonomi kerakyatan maupun ekonomi digital, keuangan, investasi pajak, perdagangan, pengelolaan APBN-APBD, infrastruktur, dan perkotaan.
(aik/aik)Pantau Pemilu
Cek rekam jejak, visi misi, profil, hingga berita terkini pasangan Capres dan Cawapres favoritmu di Pemilu 2024 sekarang!
Sentimen: positif (61.5%)