Sentimen
Netral (66%)
14 Des 2023 : 12.58
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tangerang, Bogor, Gunung, Depok, Sukabumi

Tokoh Terkait

BMKG Catat 4 Kali Gempa Susulan Usai Gempa M 4,6 Sukabumi

14 Des 2023 : 19.58 Views 3

Kompas.com Kompas.com Jenis Media: Nasional

BMKG Catat 4 Kali Gempa Susulan Usai Gempa M 4,6 Sukabumi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati mengatakan, sebanyak empat kali gempa bumi susulan tercatat setelah gempa bumi magnitudo 4,6 mengguncang Sukabumi pada Kamis (14/12/2023) pagi.

BMKG juga memantau telah terjadi puluhan gempa di episentrum (titik pusat gempa) Sukabumi sejak 6 Desember 2023.

"Gempa susulan juga dirasakan di situ sudah terjadi empat kali," ujar Dwikorita dalam keterangan pers secara daring pada Kamis.

Baca juga: Gempa M 4,7 Guncang Sukabumi, Terasa hingga Depok dan Kabupaten Tangerang

Dia menjelaskan, gempa berkekuatan magnitudo 4,6 itu berpusat pada lokasi 6,76 lintang selatan dan 105,53 bujur timur kedalaman pusat gempa bumi 5 kilometer.

Dari hasil monitoring BMKG sejak 6 Desember hingga 14 Desember 2023 sampai pukul 07.15 WIB sudah terjadi 55 gempa bumi di area episenter yg terjadi saat ini.

Gempa terjadi dengan magnitudo terkecil 1,7 dan yang terbesar 4,6 pada Kamis pagi.

Baca juga: Gempa M 4,6 Guncang Sukabumi, Adakah Kaitan dengan Gunung Salak?


"Lokasi di sekitar episenter memang selama beberapa hari terkahir ini memang telah mengalami guncangan gempa sebanyak 55 kali," ungkap Dwikorita.

BMKG menyebutkan, dengan memperhatikan lokasi hiposenter dan hipersenter diduga gempa terjadi akibat sesar aktif.

Namun, Dwikrita menyatakan BMKG perlu melakukan kajian mendalam dan mempertimbangkan data di lapangan untuk memastikan hal tersebut.

"Hasil analisis gempa sumber, gempa tersebut akibat adanya geseran atau patahan geser," tuturnya.

Baca juga: Gempa M 4,7 Rusak Rumah dan Sekolah di Sejumlah Desa di Sukabumi

Adapun dampak dari gempa bumi ini dirasakan di Pamijahan, Kabupaten Bogor dengan skala intensitas IV-V modified mercally intensity (MMI).

Lalu di Bayah, Kalapanunggal, Cilograng, Bogor, Ciputat, Tangerang, dengan skala III MMI.

Gempa tersebut juga dirasakan di Pelabuhan Ratu dengan skala intensitas II MMI.

"Belum ada laporan kerusakan bangunan sebagai dampak gempa bumi tersebut," tambah Dwikorita.

-. - "-", -. -

Sentimen: netral (66.7%)