Sentimen
Positif (99%)
13 Des 2023 : 09.32
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tangerang

Partai Terkait
Tokoh Terkait

Airin Rachmi Diany Ajak Para Orang Tua Perhatikan Pendidikan Anak-anaknya

Kabartangsel.com Kabartangsel.com Jenis Media: Nasional

13 Des 2023 : 09.32
Airin Rachmi Diany Ajak Para Orang Tua Perhatikan Pendidikan Anak-anaknya

Tokoh Perempuan sekaligus Ketua Pimpinan Pusat Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) Airin Rachmi Diany menyebut para orang tua berperan sangat penting dalam rangka penguatan insan dan ekosistem Pendidikan, Selasa (12/12/2023).

 

Menurut Mantan Walikota Tangerang Selatan dua periode itu, orang tua adalah figur pertama yang memberikan pengaruh besar dalam perkembangan anak, baik secara emosional maupun Pendidikan.

“Orang tua tidak hanya menjadi contoh bagi anak-anak, tetapi juga menjadi pendukung utama dalam proses belajar dan mengajar,” ujar Airin, saat bertemu warga di Kota Tangerang Selatan.

 

Dikatakannya, keterlibatan orang tua bukan hanya menjadi tempat anak-anak belajar nilai-nilai kehidupan, tetapi juga berperan dalam menciptakan lingkungan yang mendukung pembelajaran.

 

Dukungan itu, kata Airin, seperti membaca bersama, memberikan bimbingan dalam mengerjakan tugas sekolah, memotivasi anak-anak untuk mengeksplorasi minat mereka, serta menanamkan nilai-nilai moral dan etika yang baik.

 

“Semuanya berperan penting dalam membentuk kepribadian dan kecerdasan anak,” terangnya.

 

Oleh karena itu, dengan peran yang positif dan aktif dari orang tua dapat membantu menciptakan lingkungan pendidikan yang mendukung pertumbuhan dan perkembangan optimal anak-anak, serta berkontribusi pada perbaikan sistem pendidikan secara keseluruhan.

 

“Ketika orang tua aktif terlibat dalam pendidikan anak-anak, memberikan kontribusi besar dalam meningkatkan kualitas keseluruhan dari sistem Pendidikan yang ada,” pungkasnya. (fid)

Sentimen: positif (99.2%)