Sentimen
Positif (50%)
12 Des 2023 : 13.05
Informasi Tambahan

BUMN: PLN

Kab/Kota: Menteng

Kasus: HAM, korupsi

Jelang Debat Capres di KPU, PLN Jakarta Raya Siapkan Pasokan Listrik 5 Lapis

12 Des 2023 : 13.05 Views 3

Merahputih.com Merahputih.com Jenis Media: News

Jelang Debat Capres di KPU, PLN Jakarta Raya Siapkan Pasokan Listrik 5 Lapis

MerahPutih.com - Berbagai fasilitas disiapkan untuk menyukseskan jalannya debat perdana calon presiden (capres)-calon wakil presiden (cawapres) yang berlangsung di Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (12/12) malam.

PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jakarta Raya menyiapkan pasokan listrik 5 lapis untuk mengamankan debat capres-cawapres agar berjalan lancar.

"PLN siap dengan pasokan listrik sampai 5 lapis untuk mengamankan debat capres-cawapres perdana di KPU, tentunya dengan berbagai skenario yang tertuang dalam SOP," ujar General Manager PLN UID Jakarta Lasiran di Jakarta, Selasa (12/12).

Baca Juga:

Capres Bisa Menyanggah Pernyataan Lawan saat Debat

Lasiran mengungkapkan bahwa pasokan listrik 5 lapis tersebut berasal dari sumber listrik PLN, uninterruptible power supply (UPS), dan genset yang telah diuji coba sebelumnya dalam berbagai simulasi.

"Pasokan listrik dari sumber PLN saja ada 3 yaitu 1 pasokan utama dan 2 pasokan cadangan," tutur Lasiran.

Lebih lanjut, Lasiran mengatakan pasokan listrik ke-4 berasal dari UPS dan back up ke-5 yaitu dari genset.

PLN UID Jakarta Raya telah berkoordinasi dengan KPU dan melakukan uji simulasi terhadap skenario kelistrikan yang telah dibuat.

Persiapan kelistrikan KPU dalam rangka Pemilu 2024 telah disiapkan selama 6 bulan sebelum pelaksanaan dengan 5 langkah penguatan yaitu inspeksi gardu distribusi listrik, pemeliharaan gardu distribusi listrik, survei keandalan, mobilisasi dan pemasangan peralatan pendukung, serta simulasi skenario keandalan listrik.

Baca Juga:

Prabowo Tetap Bertugas sebagai Menhan meski Malam Ini Debat Capres

Seperti diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI akan menggelar tahapan debat capres perdana pada Selasa (12/12) malam. Lokasi debat sendiri berlokasi di halaman KPU pusat Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat.

Tema debat pertama akan membahas mengenai pemerintahan, hukum, HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik dan kerukunan warga.

Rundown debat akan berlangsung selama 150 menit. Rinciannya, durasi debat total 120 menit yang dibagi menjadi enam segmen. Sementara 30 menit sisanya untuk iklan. Nantinya, setiap segmen akan ada iklan selama 5 menit.

Terdapat enam segmen dalam debat capres-cawapres. Segmen pertama adalah pembukaan, pembacaan tata tertib dan penyampaian visi, misi, dan program kerja. Dilanjut segmen kedua berupa pendalaman visi, misi, dan program kerja.

Setelah itu, memasuki segmen ketiga yakni mencakup pendalaman visi, misi, dan program kerja oleh moderator. Segmen keempat dan kelima berisi tanya jawab dan sanggahan dan terakhir yaitu penutup. (Asp)

Baca Juga:

Ganjar - Mahfud Berangkat ke Debat KPU dari Markas Pemenangan

Sentimen: positif (50%)