Sentimen
Positif (78%)
11 Des 2023 : 07.22
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bekasi, Kampung Melayu, Cianjur, Cawang

Kasus: Kemacetan

Tokoh Terkait

Telan Dana hingga Rp7,2 Triliun, Jalan Tol di Jawa Barat Dibangun Sejak Era Soeharto Ini Pernah Mangkrak Selama 22 Tahun Padahal Sudah Lama Dinanti

11 Des 2023 : 07.22 Views 3

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

Telan Dana hingga Rp7,2 Triliun, Jalan Tol di Jawa Barat Dibangun Sejak Era Soeharto Ini Pernah Mangkrak Selama 22 Tahun Padahal Sudah Lama Dinanti

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Inilah Jalan Tol di Jawa Barat yang pernah mangkrak hingga 22 Tahun lamanya.

Kabarnya pembangunan Jalan Tol di Jawa Barat ini sudah dimulai sejak era pemerintahan Presiden Soeharto pada tahun 1995 silam.

Lantas apa yang menyebabkan tertundanya pembangunan jalan tol tersebut?

Adapun tujuan dari pembangunan Jalan Tol di Jawa Barat ini yaitu untuk mengurangin kemacetan di jalur Bekasi - Jakarta.

Baca Juga: Viral! Pernikahan Sesama Jenis di Cianjur, Sang Suami Ternyata Wanita! Terungkap 3 Hari Usai Akad

Proyek tol ini bernama Jalan Tol Becakayu yang menghubungkan Bekasi - Cawang - Kampung Melayu.

Mangkrak dengan waktu yang cukup lama, sehingga Jalan Tol Becakayu dinantikan oleh banyak masyarakat.

Alasan penyebab mangkraknya pembangunan jalan tol ini yaitu karena pada tahun 1998 Indonesia mengalami krisis moneter.

Sehingga proyek jalan tol ini terkena imbasnya dan menjadi mangkrak selama puluhan tahun.

Baca Juga: Paling Lambat Desember 2024, Honorer Diangkat Jadi PPPK Penuh Waktu 2024 Hanya Untuk 5 Kriteria Ini?

Selain tahun 1998, krosis ekonomi juga terjadi pada tahun 2008 sehingga proses pembangunan tol ini masih tersendat.

Pada tahun 2013 Kementerian Pekerjaan Umum (PU) yang sekarang dikenal sebagai PUPR, membantu menyuntikkan dana sebesar Rp350 Miliar.

Hal itu agar dapat membantu proses pembebasan lahan jalan tol serta tujuannya agar pembangunan tol ini dapat dilanjutkan kembali.

Akhirnya pada tahun 2015 pembangunan Jalan Tol Becakayu kembali dilanjutkan.

Pembangunan tol ini telan dana hingga Rp7,2 Triliun dengan rincian Rp4,785 T biaya konstruksi dan biaya pembebasan tanah sebesar Rp449 Miliar.

Baca Juga: Tak Cuma Gaji Naik 8 Persen, Ini Rencana 3 Bonus Tahun Baru 2024 untuk PNS Golongan I-IV Dapat Rezeki Nomplok

Setelah mangkrak selama 22 tahun, pada akhirnya Jalan Tol Becakayu dapat beroperasi pada tahun 2022 kemarin.

Demikian informasi mengenai Jalan Tol Becakayu yang memakan anggaran cukup mahal dan telah mangkrak selama 22 tahun lamanya. Semoga bermanfaat.***

Sentimen: positif (78%)