Kaget Jokowi Kunjungi Daerah yang Sama dengan Kampanye Ganjar, TPN: Bikin Penggembosan

6 Des 2023 : 13.39 Views 2

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Kaget Jokowi Kunjungi Daerah yang Sama dengan Kampanye Ganjar, TPN: Bikin Penggembosan

5 Desember 2023 21:08 WIB

TPN tidak mau berburuk sangka bahwa kunjungan Jokowi untuk menghapus jejak kampanye Ganjar Pranowo

Ganjar Pranowo (X Ganjar Pranowo)

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Chico Hakim mengatakan bahwa pihaknya kaget Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan ke daerah yang sebelumnya dikunjungi oleh Ganjar Prabowo dalam sepekan terakhir.

"Ya kita melihat. Ini memang agak cukup kaget," kita Chico seperti dilansir CNNIndonesia.com, Selasa (5/12/2023).

Meski demikian, pihaknya tidak mau berburuk sangka bahwa kunjungan Jokowi untuk menghapus jejak kampanye Ganjar Pranowo. Ia menilai hal itu sebagai suatu kebetulan.

Agus Rahardjo Cerita Kasus e-KTP Minta Disetop, Moeldoko: Ini Ada Motif Tertentu

"Kami tidak menganggap itu sebagai sesuatu yang disengaja. Sampai hari ini kami mungkin melihat memang sudah ada agenda-agenda yang diagendakan oleh presiden," ujarnya.

Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa pihaknya tidak khawatir dengan segala upaya penggembosan suara dari pihak lain. Pihaknya, kata dia, fokus memenangkan Ganjar-Mahfud Md.

"Jadi memang kita enggak khawatir lah siapapun itu. Yang setelah kehadiran Pak Ganjar dibikin seakan-akan dibikin penggembosan. Kita tidak khawatir soal itu. Intinya ke depan akan tetap sama. Jadi enggak masalah bagi kita," ujarnya.

Janji Bangun Jalur Kereta di Kalsel Jika Menang Pilpres 2024, Ini Langkah Konkrit Anies

Sentimen: positif (40%)