Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: bandung, Bogor
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Menhan Serahkan 8 Helikopter H22M ke Lanud Atang Sendjaja
JabarEkspress.com Jenis Media: News
JABAR EKSPRES, BOGOR– Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto melakukan kunjungan kerja ke Pangkalan Angkatan Udara (Lanud) Atang Sendjaja (ATS) Bogor, Jumat (1/12).
Dalam kunjungannya itu Prabowo Subianto menyerahkan 8 unit helikopter angkut berat H22M dan 1 Unit H22M level D Full Fight Simulator kepada Staf Angkatan Udara Masekal TNI Fadjar Prasetyo.
Prabowo Subianto mengatakan, helikopter itu merupakan produk pemuktahiran dari superpuma hasil kerjasama industri antara PT. Dirgantara Indonesia dan Airbus Helicopters.
Baca juga: KPU Revisi Jadwal Debat Capres-Cawapres, Catat Tanggalnya
“Ini kita bersama-sama menyaksikan penyerahan 8 helikopter H225M. Kita ada kerjasama jangka panjang sama Rbas untuk kita nanti mengarahkan ke Produksi helikopter kita sendiri,” kata Prabowo kepada media.
Saat ditanya soal berapa ideal helikopter H225 M, Menhan mengatakan terus mengkaji sesuai dengan kemampuan negara Indonesia.
“Ideal pasti ada angka yang kita harapkan tapi kita sesuai dengan kondisi real kita. Saya yakin seluruh rakyat Indonesia menyampaikan terima kasih dan bangga punya angkatan udara yang tanggung,” paparnya.
Lebih lanjut Ketua Umum Partai Gerindra itu menambahkan, pertahan adalah sesuatu yang vital bagi tiap bangsa.
“Kita lihat negara yang pertahanannya tidak siap, akan diganggu, akan di tekan, ditindas, dan sebagainya ini hukum alam. Indonesia ini bersyukur karena leadership, karena diplomasi. Selama ini presiden kita sudah sekian tahun tidak terlibat dalam konflik dari negara lain,” pungkasnya. (SFR).
Baca juga: Disdik Jabar Sorot Peran Guru BK Pasca Jatuhnya Siswa Kelas 11 di SMAN 3 Bandung
Sentimen: positif (66.7%)