Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Senayan
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Mesin Politik di Sumatera Sudah Panas, Anis Matta Optimistis Partai Gelora Lolos ke Senayan
Kompas.com Jenis Media: Nasional
KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Anis Matta mengaku semakin optimistis bakal memenangkan pertarungan politik di Pemilu 2024 dan lolos ke Senayan.
"Saya gembira sekali mendengarkan laporan persiapan kita untuk memenangkan Partai Gelora pada Pemilu 14 Februari 2024 yang akan datang," kata Anis Matta.
Hal tersebut dikatakan Anis usai mendengarkan laporan para pimpinan pengurus Partai Gelora tingkat provinsi se-Sumatera dalam acara Konsolidasi Pimpinan Partai Gelora se-Sumatera di Jakarta, Selasa (14/11/2023).
Di tengah berbagai keterbatasan yang dihadapi Gelora sebagai partai baru, Anis Matta mengapresiasi kerja keras para pimpinan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) atau pengurus tingkat provinsi, calon anggota legislatif (caleg), anggota, dan seluruh simpatisan di Pulau Sumatera
Ia menilai semua struktur atau mesin politik Partai Gelora sampai ke lapis paling bawah sudah bekerja optimal.
"Tim relawan para caleg juga sudah bekerja keras, paling tidak sudah lebih 80 persen wilayah Sumatera ini dalam kondisi siap. Insya Allah kami menang," katanya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Kamis (16/11/2023).
Baca juga: Profil Partai Gelora, Misi Jadikan Indonesia Kekuatan Dunia
Ia menilai kolaborasi antara struktur DPW dengan relawan para caleg baik di tingkat nasional, provinsi dan kabupaten/kota merupakan faktor kunci kesiapan Gelora meraih kemenangan di Sumatera. Apalagi, wilayah Sumatera ini, terutama dari Aceh sampai Lampung, mewadahi sekitar 40 juta pemilih.
"Karena itu, saya mengapresiasi para Ketua DPW selaku komandan lapangan yang memiliki pengetahuan teknis untuk mengatasi dinamika masalah yang ditemukan," ujarnya.
Anis Matta mengatakan, permasalahan logistik pemilu sekarang tidak hanya dialami Partai Gelora saja, tetapi juga seluruh partai politik. Hal ini karena Pemilu 2024 berlangsung di tengah krisis ekonomi.
Menurutnya, keluhan kebutuhan semua caleg sekarang relatif merata, karena Pemilu ini berlangsung di tengah krisis ekonomi. Alhasil, semua menghadapi tekanan finansial secara logistik yang luar biasa.
"Jadi kami perlu menggunakan semua potensi yang kami miliki dan fokus apa yang bisa kami lakukan, jangan pikirkan kelemahan kami. Kami harus melakukan inovasi di tengah keterbatasan,” kata Anis Matta yang menjadi Wakil Ketua Dewan Pengarah Koalisi Indonesia Maju (KIM), koalisi yang mengusung pasangan capres-cawapres, Prabowo-Gibran.
Baca juga: HUT Ke-4 Partai Gelora, Anis Matta: Perjuangan Kemerdekaan Palestina adalah Amanat Konstitusi
Anis Matta mengatakan, inovasi dalam Pemilu 2024 inilah yang akan mengantarkan caleg-caleg Partai Gelora yang sebagian besar elite-elite daerah menjadi elite nasional, serta duduk sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakuat Republik Indonesia (DPR RI).
"Partai Gelora akan menjadi tangga naik, orang-orang daerah menjadi orang pusat. Supaya nanti yang namanya elite Indonesia itu adalah elite yang terdiri dari elite-elite daerah yang datang ke Jakarta dan mengerti betul daerahnya. Ini akan berdampak secara substansial menciptakan sirkulasi elite nasional baru," ujarnya.
Untuk diketahui, selain dihadiri Anis Matta, Konsolidasi Pimpinan Partai Gelora se-Sumatera ini juga dihadiri Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gelora Mahfuz Sidik; Ketua Bidang Pengembangan Teritori I Sumatera Dewan Pengurus Nasional (DPN) Partai Gelora Syahfan Badri Sampurno; dan Wakil Ketua Bidang Narasi DPN Partai Gelora Tengku Zulkifli Usman.
Adapun Syahfan Badri Sampurno maju sebagai caleg DPR RI dari daerah pemilihan (dapil) JambI, sedangkan Tengku Zulkifli Usman menjadi caleg DPR RI dari dapil Aceh II.
-. - "-", -. -Sentimen: negatif (99.6%)