Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Rembang, Karanganyar, Solo
Sowan ke Gus Mus, Mahfud Minta Restu Maju Pilpres 2024
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
14 November 2023 15:20 WIB
Mahfud meminta Gus Mus mendoakan keselamatan bangsa dan negara.
Mahfud Md bertemu dengan KH. Mustofa Bisri atau Gus Mus di ponpes Raudhatut Tholibin, Rembang pada Senin, 13 November 2023. (X/mohmahfudmd)
SOLO, JITUNEWS.COM – Menko Polhukam RI yang juga cawapres Ganjar Pranowo, Mahfud Md menyambangi kediaman KH. Mustofa Bisri atau Gus Mus di Pondok Pesantren Raudlatut Tholibin, Rembang pada Senin, 13 November 2023 malam.
Dalam pertemuan itu, Mahfud meminta restu kepada Gus Mus untuk maju sebagai kontestan Pilpres 2024. Dia merasa memerlukan restu dari tokoh berusia 79 tahun tersebut.
“Tadi malam saya sowan ke KH. Mustofa Bisri (Gus Mus) di Rembang. Saya memerlukan harus sowan ke beliau untuk meminta restu maju dalam kontestasi Pilpres 2024 berpasangan dengan Mas Ganjar,” kata Mahfud Md di Hotel Alana, Colomadu, Karanganyar, Selasa, 14 November 2023.
Elektabilitas Meningkat, Kaesang Optimistis Prabowo-Gibran Menang Pilpres Satu Putaran
Selain itu, Mahfud mengaku mendapat banyak masukan dan nasihat dari Gus Mus. Dia berterima kasih karena hal itulah yang diharapkan.
Mahfud juga mengungkapkan dirinya meminta Gus Mus untuk mendoakan keselamatan bangsa, negara, serta kedamaian dalam penyelenggaran Pemilu 2024.
“Saya memang meminta doa khusus kepada Beliau untuk kebaikan, keselamatan bangsa dan negara ini, bukan untuk pribadi orang per orang, tetapi untuk seluruh bangsa dan negara,” pungkas mantan Ketua MK itu.
Sekadar informasi, sebelum bertemu Mahfud, Gus Mus terlebih dahulu menyambut kedatangan capres Ganjar Pranowo pada Senin sore.
Sindir Mahfud Md, Fahri Hamzah: Pemilu Kali Ini Asyik, Salah Satu Kandidat jadi PenyelenggaraSentimen: positif (61.5%)