Sentimen
Positif (49%)
13 Nov 2023 : 15.10
Tokoh Terkait

6 Fakta Suhartoyo Resmi Dilantik Jadi Ketua MK Gantikan Anwar Usman, Bersyukur Fase Krisis Telah Dilalui

13 Nov 2023 : 15.10 Views 3

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: News

6 Fakta Suhartoyo Resmi Dilantik Jadi Ketua MK Gantikan Anwar Usman, Bersyukur Fase Krisis Telah Dilalui

Suara Ketua MK Suhartoyo mendadak bergetar kala membacakan pidato pertamanya. Matanya pun terlihat berair. Suaranya terisak usai membacakan sebuah kalimat yang sangat emosional. Bahkan, sebelum melanjutkan kata-katanya, Suhartoyo berhenti sejenak untuk membasuh air mata di balik kacamatanya.

"Kami akan berupaya semaksimal mungkin untuk memulihkan kepercayaan, meskipun kami menyadari hal tersebut tidak mudah dilakukan seperti membalik telapak tangan," ucap kalimat yang membuat Suhartoyo terisak dan membuat ruang rapat pleno hakim di Gedung MK Jakarta terasa lebih hening.

Usai menjeda dengan helaan nafas, dia pun melanjutkan kembali pidatonya yang ditujukan kepada para rekanan hakim konstitusi dan koleganya untuk dapat membangun sinergitas persaudaraan dan juga kebersamaan dalam bekerja.

"Masih terdapat tuntutan publik yang perlu kita capai dan penuhi bersama, khususnya dalam upaya meningkatkan kualitas putusan sebagaimana telah menjadi salah satu misi MK," ujar Ketua MK Suhartoyo.

Suhartoyo berjanji untuk memperkuat dukungan penanganan konstitusi sekaligus meningkatkan motivasi sekaligus sense of belonging dari para pegawai MK.

"Hal ini agar tercipta suasan kerja yang semakin harmonis, terarah dan juga seimbang," tandas Suhartoyo.

Suhartoyo memastikan, kepercayaan publik dimaksud sangat diperlukan bagi dirinya dan seluruh hakim MK. Khususnya, mejelang penanganan sengketa hasil pemilihan umum atau Pemilu 2024. Dia pun berjanji, MK akan terus membuka diri terhadap masukan publik yang dapat terus menjadikan MK semakin lebih baik.

Sentimen: positif (49.2%)