Sentimen
Positif (47%)
31 Okt 2023 : 21.52
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Semarang

Kasus: Tipikor, korupsi

Tokoh Terkait
Heryanto Tanaka

Heryanto Tanaka

Dadan Tri Yudianto

Dadan Tri Yudianto

Hasbi Hasan

Hasbi Hasan

Terduga Perantara Suap Sekretaris MA Ajukan Eksepsi

1 Nov 2023 : 04.52 Views 2

Kompas.com Kompas.com Jenis Media: Nasional

Terduga Perantara Suap Sekretaris MA Ajukan Eksepsi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tim penasihat hukum mantan Komisaris PT Wika Beton Dadan Tri Yudianto mengajukan nota keberatan atau ekspesi atas surat dakwaan jaksa penuntut umum (JPU) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Pihak Dadan menilai, dakwaan JPU yang menyebutkan kleinnya telah menerima uang Rp 11,2 miliar lantaran menjadi perantara suap untuk Sekretaris Mahkamah Agung (MA) Hasbi Hasan, tidak jelas.

“Kami menilai, isi dari dakwaan dari penuntut umum banyak yang kabur, tidak cermat dan tidak jelas,” kata tim kuasa hukum Dadan dalam sidang di Pengadilan Tipikor Jakarta, Selasa (31/10/2023).

Baca juga: Jaksa Sebut Suap ke Sekretaris MA Dikemas Seolah-olah Ada Bisnis Skincare

Di hadapan majelis hakim, mereka menyatakan, proses penegakan hukum terhadap Dadan banyak penyimpangan.

Oleh sebab itu, kubu eks Petinggi Wika Beton ini bakal menyampaikan kekeliruan jaksa dalam nota keberatan mereka.

“Maka dengan ini kami menyatakan akan mengajukan eksepsi untuk menolak atau berkeberatan atas dakwaan yang telah dibacakan oleh penuntut umum,” kata tim hukum Dadan.

Dalam perkara ini, Hasbi Hasan disebut menyanggupi dapat membantu pengurusan perkara kasasi Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Intidana yang tengah bergulir di MA.

Baca juga: KPK Cecar Kakak Windy Idol Soal Aset Sekretaris MA Hasbi Hasan

Pengurusan melalui Hasbi Hasan dilakukan lewat Dadan Tri dengan nilai Rp 15 miliar yang dikemas seolah-olah ada perjanjian kerja sama bisnis skincare.

Namun, menurut surat dakwaan Jaksa KPK, uang penanganan perkara yang disetujui oleh debitur KSP Intidana Heryanto Tanaka sebagai pihak yang ingin menang hanya Rp 11,2 miliar.

Untuk proses penanganan perkara ini, Dadan menjembatani Tanaka bertemu dengan Hasbi Hasan guna mengkondisikan perkara KSP Intidana.


Dadan Tri disebut dikenalkan dengan Hasbi Hasan oleh istrinya, Riris Riska Diana pada tahun 2022. Usai berkenalan, Dadan Tri dan Hasbi Hasan aktif melakukan komunikasi.

Singkat cerita, seseorang bernama Timothy Ivan Triyono menemui Dadan yang diketahui mengenal banyak pejabat, salah satunya Hasbi Hasan.

Adapun Timothy diketahui merupakan eks Sekretaris Jenderal (Sekjen) Relawan Jokowi Prabowo (Jokpro) yang juga pernah diperiksa KPK.

Baca juga: KPK Cecar Istri Sekretaris MA Hasbi Hasan soal Aliran Dana ke Rekening Orang Dekat

Dalam pertemuan dengan Dadan, Timothy menyampaikan akan mempertemukan eks Komisaris Wika Beton itu dengan Heryanto Tanaka yang tengah mengalami permasalahan hukum di MA.

Setelah itu, Dadan bersama istrinya dan Timothy pun menemui Heryanto Tanaka di Semarang pada Maret 2022. Dalam pertemuan tersebut Dadan menyatakan bakal membantu persoalan Tanaka melalui Hasbi Hasan.

Sentimen: positif (47.1%)