Sentimen
Positif (99%)
31 Okt 2023 : 21.34
Partai Terkait

Jokowi Bertemu Tiga Capres di Istana, Legislator PKS: Awal Baik Pilpres 2024

1 Nov 2023 : 04.34 Views 2

Jurnas.com Jurnas.com Jenis Media: News

Jokowi Bertemu Tiga Capres di Istana, Legislator PKS: Awal Baik Pilpres 2024

Samrut Lellolsima | Selasa, 31/10/2023 14:08 WIB

Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi PKS, Aboe Bakar Alhabsyi. (Foto: Humas Fraksi PKS)

Jakarta, Jurnas.com – Sekretaris Jenderal DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Aboe Bakar Al Habsyi, mengapresiasi langkah positif yang diambil oleh Presiden dalam mengundang para calon presiden (capres) ke Istana Negara.

Menurut dia, pertemuan ini merupakan langkah yang baik dalam memulai persiapan menuju Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Kata dia, undangan Presiden kepada para capres adalah tindakan yang cerdas untuk memulai kompetisi dalam suasana yang lebih santai. Hal ini diharapkan dapat mengurangi potensi polarisasi selama kampanye Pilpres nanti.

“Pertemuan ini juga mencerminkan kedewasaan politik dari ketiga capres yang hadir. Mereka merespons undangan Presiden dengan baik, menjalin kerjasama, dan menggelar jumpa pers bersama. Situasi ini sebagai awal yang baik dalam persiapan Pilpres 2024,” terang dia dalam keterangan resmi, Selasa (31/10).

Anggota Komisi III DPR RI ini juga menyampaikan bahwa dirinya senang melihat ketiga capres tampil seragam dengan batik motif parang. Meskipun hal ini mungkin kebetulan, hal tersebut mencerminkan harmoni di antara ketiganya.

“Ini bisa dianggap sebagai nilai positif oleh pendukung masing-masing capres,” tegas Aboe Bakar.

Lebih dari sekadar pesan kepada capres, pertemuan ini juga mengirim pesan kepada Presiden Jokowi. Aboe Bakar Al Habsyi mencatat bahwa pesan dari Anies Baswedan, salah satu capres, mengenai menjaga netralitas sangat penting.

“Presiden diharapkan dapat menjaga netralitasnya dan menekankan kepada seluruh aparat negara untuk tetap netral dalam proses Pilpres mendatang. Pesan ini dianggap sangat penting untuk menjaga kualitas demokrasi di Indonesia ke depannya,” demikian Aboe Bakar.

 

TAGS : Warta DPR Komisi III Sekjen PKS Aboe Bakar capres Jokowi Pilpres 2024

Sentimen: positif (99.1%)