Sentimen
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Diantar Jajaran Jendral saat Daftar ke KPU, Prabowo: Terimakasih
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
25 Oktober 2023 14:41 WIB
Prabowo mengatakan bahwa dirinya diantar oleh sembilan Partai Politik
Prabowo Subianto (Jitunews.com/herumuawin)
JAKARTA, JITUNEWS.COM- Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka mendaftarkan diri sebagai Capres dan Cawapres ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Rabu (25/10/2023).
Prabowo mengatakan bahwa dirinya diantar oleh sembilan Partai Politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM).
"Diantar oleh ketua umum ketua umumnya, dan secara resmi kita telah mendaftar sebagai capres dan cawapres RI," ujar Prabowo di KPU RI.
Tekad Anies Baswedan Kembalikan Kewarasan Bernegara
Prabowo juga menyatakan terimakasihnya kepada tokoh-tokoh nasional yang ikut mengantarkan dirinya bersama Gibran mendaftar ke KPU.
"Saya juga ucapkan terima kasih kepada tokoh-tokoh nasional, senior-senior yang hadir, ada Jenderal Wiranto, Marsekal Udara, Imam Safaat. Tiga Mantan Kapolri, Jenderal Polisi Sutarman, Idham Azis, Jenderal polisi Sutanto dan juga tokoh religius, tokoh agama habib lutfi bin yahya yang telah membacakan doa pada saat kami ada di stadion Indonesia arena," kata Prabowo.
"Kami ingin sampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh yang hadir dari pagi di stadion Indonesia arena juga dalam pawai Nusantara, di mana kami diantar ," tukasnya.
Soal Gibran Maju Pilpres, Nasdem: Anak Muda bukan Masalah dalam PolitikSentimen: positif (91.4%)