Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: Baznas
Kab/Kota: Parepare
Tokoh Terkait
Diterima Taufan Pawe, PJ Gubernur Sulsel Serahkan Surat Pengangkatan Husni Syam Sebagai Sekda Kota Parepare
Rakyatku.com Jenis Media: News
Taufan Pawe menilai, Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin seorang birokrat yang menjunjung tinggi profesionalisme. Hal itu ditandai dengan dirinya secara langsung menyerahkan Surat Pengangkatan dan Pelantikan Sekda Kota Parepare.
RAKYATKU.COM, MAKASSAR - Jabatan Sekda Kota Parepare akhirnya diisi pejabat defenitif. Setelah dibuka melalui seleksi terbuka, Husni Syam ditunjuk menduduki jabatan Sekda Kota Parepare.
Ketetapan itu dibuktikan dengan penyerahan Surat Pengangkatan dan Pelantikan Sekda Kota Parepare atas nama Husni Syam dari PJ Gubernur Sulsel Bahtiar kepada Wali Kota Parepare Taufan Pawe.
Penyerahan itu digelar di ruang kerja Bahtiar di Kantor Gubernur Sulsel, Kota Makassar, Senin (23/10/2023).
Baca Juga : Prof Aminunndin Ilmar Harap Pemimpin Parepare Lanjutkan Pembangunan
"Agenda hari ini saya menjemput surat persetujuan pelantikan sekda saya. Alhamdulilah beliau menyerahkan sendiri ke saya," kata Taufan Pawe.
Taufan Pawe menilai, Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin seorang birokrat yang menjunjung tinggi profesionalisme. Hal itu ditandai dengan dirinya secara langsung menyerahkan Surat Pengangkatan dan Pelantikan Sekda Kota Parepare.
"Karena kalau hanya sekedar menyerahkan, cukup seda provinsi yang menyerahkan ke sekda saya. Tetapi dengan pengalaman beliau, sarat dengan tata kelola pemerintahan, maka beliau menyerahkan dulu ke saya baru saya serahkan ke sekda saya," pungkasnya.
Baca Juga : Wali Kota Parepare Apresiasi Kinerja Baznas Turunkan Tingkat Kemiskinan
Sebelumnya, beredar kabar hasil tiga besar seleksi terbuka itu ditempati Husni Syam, Adriani Idrus dan Suriani. Dari tiga nama itu, Taufan Pawe memberi mandat ke Husni Syam untuk menjabat sebagai Sekda menggantikan posisi Iwan Asaad yang beberapa waktu lalu dicopot.
Dalam kegiatan tersebut, Taufan Pawe turut didampingi Penjabat Sekda Husni Syam, dan Kepala BKPSDMD Adriani Idrus.
Sentimen: positif (96.8%)