Sentimen
Negatif (50%)
17 Okt 2023 : 21.09
Informasi Tambahan

Agama: Islam

Institusi: Universitas Islam Internasional Indonesia

Kab/Kota: Bogor, Depok

Tokoh Terkait

Antisipasi Kerusuhan Saat Pemilu 2024, Polres Gelar Operasi Mantap Brata

17 Okt 2023 : 21.09 Views 2

JabarEkspress.com JabarEkspress.com Jenis Media: News

Antisipasi Kerusuhan Saat Pemilu 2024, Polres Gelar Operasi Mantap Brata

JABAR EKSPRES – Antisipasi kerusuhan pengamanan tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 Jajaran Polres Metro Depok melakukan simulasi operasi Mantap Brata di kawasan Universitas Islam Internasional Indonesia (UIII), Selasa (17/10).

Menurut Kapolres Metro Depok Kombes Pol Ahmad Fuady operasi Mantap Brata dilaksanakan selama 77 hari mulai pada tanggal 17 Oktober sampai 24 Desember 2023.

BACA JUGA: Bogor Siaga, 1.500 Personel Gabungan Dikerahkan Amankan Pemilu 2024!

“Di tahun 2023 ini kita laksanakan operasi (Mantap Brata) selama 77 hari, mulai 17 Oktober sampai dengan 24 Desember 2023,” Kapolres Metro Depok Kombes Pol Ahmad Fuady, Selasa (17/10)

Sementara, Komandan Kodim (Dandim) 0508/Depok Letkol (Inf) Totok Prio Kismanto mengatakan akan mengerahkan 400 personel untuk membantu Polre Metro Depok dalam pengamanan tahapan pemilu 2024.

“Kodim 0508/Depok akan mengerahkan sekitar 400 personel yang ada untuk mem-backup kepolisian dalam hal pengamanan, dalam hal ini para Babinsa akan memonitoring wilayah, terus nanti pada saat pencoblosan,” kata Letkol (Inf) Totok Prio Kismanto.

BACA JUGA: Persiapan Pengamanan Pemilu 2024, 19 Ribu Personel Gabungan Disiagakan Polda Jabar

Letkol (Inf) Totok Prio Kismanto menambahkan pengamanan Pemilu 2024 di Depok juga akan mendapatkan bantuan personel TNI dari Kodam Jaya untuk menguat titik titik di Koramil.

“Kami mendapatkan (bantuan) bawah kendali operasi (BKO) dari satuan tempur yang akan diserahkan Kodam Jaya,” kata Letkol (Inf) Totok Prio Kismanto.

“Tentunya akan kita buat titik-titik kuat di koramil-koramil, sehingga apabila nanti dibutuhkan dalam membantu perbantuan dari kepolisian dapat bergerak sesuai permintaan dari pihak kepolisian,” pungkasnya. (Mg10)

Sentimen: negatif (50%)