Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: Garuda Indonesia
Tokoh Terkait
Fahri Hamzah Ungkap Koalisi Indonesia Maju Meraih Banyak Dukungan
Merahputih.com Jenis Media: News
MerahPutih.com - Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora) Fahri Hamzah menyatakan bahwa Koalisi Indonesia Maju (KIM) banyak mendapatkan dukungan karena solid dan kompak.
"Makin banyak pihak yang datang dan bergabung karena melihat kekompakan dari KIM," ujar Fahri saat ditemui wartawan usai menghadiri forum ketum partai KIM di rumah Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Jakarta Selatan, Jumat (13/10) malam.
Baca Juga:
Prabowo Tegaskan KIM akan Lanjutkan Pembangunan yang Dirintis Jokowi
Fahri mengatakan bahwa semua pimpinan partai koalisi mendapatkan kesempatan seluas-luasnya untuk menyampaikan pendapat mereka dalam pertemuan yang membahas bakal calon wakil presiden (cawapres) pendamping Prabowo.
Partai Gelora adalah salah satu partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju, selain Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Demokrat, PAN, PBB, Partai Garuda, dan Prima.
Waketum Partai Gelora tersebut menuturkan bahwa inti dari pembicaraan para elite partai itu adalah adanya empat tokoh yang berasal dari empat daerah berbeda yang diusulkan menjadi pasangan duet Menteri Pertahanan RI tersebut pada Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.
Namun, dia tidak secara gamblang menyebutkan siapa saja nama bakal cawapres tersebut. Fahri hanya menyebut salah satunya adalah perempuan.
"Ada perempuannya dari salah satu nama yang diusulkan," ucapnya.
Baca Juga:
Para Elite Partai KIM Tiba di Rumah Prabowo
Saat disinggung apakah nama Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka dan mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil termasuk bakal cawapres yang diusulkan, Fahri mengatakan bahwa mereka adalah salah satunya.
Sebelumnya, Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus bakal calon presiden (capres) Prabowo Subianto mengungkap bakal cawapres KIM yang berpeluang mendampingi dirinya untuk Pilpres 2024 telah dibahas dan mengerucut menjadi empat nama.
Namun, Prabowo enggan menyebutkan nama-nama kandidat tersebut.
"Satu calon dari luar Jawa, satu dari Jawa Barat, satu dari Jawa Tengah, satu dari Jawa Timur," ujarnya. (*)
Baca Juga:
Para Ketum Parpol KIM Gelar Rapat Bahas Cawapres Prabowo Malam Ini
Sentimen: positif (96.2%)