Sentimen
Negatif (78%)
14 Okt 2023 : 19.27
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Surabaya, Malang

Partai Terkait

Cawapres Ganjar Pranowo Diumumkan Jelang Pendaftaran, PDIP: Kami Rancang Kejunya

14 Okt 2023 : 19.27 Views 3

Merahputih.com Merahputih.com Jenis Media: News

Cawapres Ganjar Pranowo Diumumkan Jelang Pendaftaran, PDIP: Kami Rancang Kejunya

MerahPutih.com- Siapa bakal cawapres pendamping capres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 masih menjadi tanda tanya.

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menegaskan, nama bakal cawapres Ganjar Pranowo akan diumumkan menjelang pendaftaran Pilpres 2024 pada 19 Oktober 2023.

Baca Juga:

Ganjar Pranowo dan Uskup Malang Bicara soal Kebangsaan dan Kemanusiaan

"Menurut KPU, pendaftaran tanggal 19 sampai 25 Oktober, tentu ini akan menjadi momentum yang baik. Kami rancang element of surprise-nya," kata Hasto di Surabaya, Sabtu (14/10).

Menurut Hasto, nama-nama bakal cawapres Ganjar telah mengerucut dan akan diumumkan oleh Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri.

Saat ini, lanjut Hasto, ada beberapa nama yang muncul dan masuk radar sebagai bakal cawapres Ganjar.

"Bakal calon wakil presiden, karena Pak Ganjar merupakan pemimpin dengan rekam jejak yang sangat jelas, merakyat, tidak ada jarak, berprestasi didalam menurunkan angka kemiskinan terbesar dari seluruh kepala daerah yang ada, pengalaman internasionalnya juga sangat baik, maka calon wakil Pak ganjar ini opsinya sangat banyak," terang Hasto.

Baca Juga:

Jokowi Izinkan Gubernur Lemhannas Jadi Tim Sukses Ganjar

Ditanya nama cawapres Ganjar yang telah mengerucut, Hasto masih menyimpan rapat-rapat.

Yang jelas, sebelum memutuskan satu nama itu, ada beberapa nama yang masuk radar PDIP dan parpol koalisi pendukung Ganjar.

Hasto menjelaskan, bakal cawapres sudah lama dikaji dan dianalisis Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

Hal ini juga sudah melalui diskusi dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ganjar Pranowo.

"Sudah dikerucutkan. Tanggal 18 Maret, ketika Bu Mega bertemu dengan Presiden Jokowi tiga jam. Di situ Pak Ganjar lahir sebagai kesepahaman bersama pemimpin yang berasal dari rakyat. Kemudian wakilnya saat itu sudah dibahas bersama Mas Pramono Anung menjadi saksinya saat itu," kata Hasto. (Knu)

Baca Juga:

Puncaki Survei, Elektabilitas Prabowo Capai 34,6 Persen Kalahkan Ganjar dan Anies

Sentimen: negatif (78%)