Sentimen
Informasi Tambahan
Club Olahraga: Inter Milan
Event: Piala Dunia U-20 2021
Kab/Kota: Malang
Kasus: covid-19
Jadi Menko Marves Ad Interim, Bukti Erick Thohir Menteri Andalan Jokowi
JPNN.com Jenis Media: Nasional
Rabu, 11 Oktober 2023 – 20:31 WIB
Menteri BUMN Erick Thohir. Foto: Tim media Erick Thohir
jpnn.com, JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir ditunjuk Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Menko Marves) ad interim.
Erick Thohir menggantikan Luhut Binsar Pandjaitan yang sedang menjalani perawatan kesehatan.
Hal itu memperkuat Erick Thohir sebagai pemimpin andalan dari Jokowi. Sebab, Erick Thohir banyak mendapatkan penugasan secara langsung dari Jokowi untuk menangani berbagai hal secara khusus.
“Itu semakin memperkuat Pak Erick memang sosok yang dipercaya Jokowi di kabinet saat ini dan memang orangnya Jokowi,” kata Direktur Rumah Politik Indonesia (RPI), Fernando Emas saat dihubungi, Rabu (11/10).
Penunjukan Erick Thohir oleh Jokowi bukan hanya kali ini saja. Dalam beberapa kesempatan, Jokowi tampak mempercayakan eks Presiden Inter Milan tersebut untuk menangani berbagai tugas khusus.
Mulai dari Ketua Pelaksana Komite Penanganan Covid-19 dan juga Tim Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).
Erick Thohir juga (PEN) diutus khusus oleh Jokowi untuk melobi FIFA agar batal memberi sanksi berat kepada Indonesia atas tragedi Kanjuruhan Malang dan tidak jadi menyelenggarakan Piala Dunia U-20 lalu.
Bahkan, dalam urusan personal Erick Thohir mengemban tugas menjadi ketua panitia pernikahan anak ketiga Jokowi yakni Kaesang Pangarep. Hal tersebut dinilai sebagai bentuk kepercayaan tertinggi Jokowi kepada Erick Thohir.
Penunjukkan Erick Thohir sebagai Menko Marves Ad Interim membuktikan dirinya sebagai sosok yang diandalkan Presiden Jokowi.
-
Sentimen: positif (92.8%)