Sentimen
Negatif (92%)
9 Okt 2023 : 08.57
Informasi Tambahan

Kasus: korupsi

Presiden Jokowi dan Syahrul Yasin Limpo akan Bertemu Malam Ini

9 Okt 2023 : 15.57 Views 2

Fin.co.id Fin.co.id Jenis Media: Nasional

Presiden Jokowi dan Syahrul Yasin Limpo akan Bertemu Malam Ini

Editor: Afdal Namakule |  

Minggu 08-10-2023,12:24 WIB

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo dan Presiden Joko Widodo (Jokowi)--

FIN.CO.ID- Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan Mentan Syahrul Yasin Limpo (SYL) akan bertemu malam ini, Munggu 8 Oktober 2023 di Istana Negara, Jakarta. 

Presiden Jokowi mengatakan, pertemuannya dengan SYL dilakukan terbuka untuk media. 

"Iya nanti malam," kata Presiden Jokowi saat ditemui usai melakukan panen raya di Subang, Jawa Barat, Minggu 8 Oktober 2023.

Jokowi tidak merinci pembahasan dengan SYL nanti. Namun dia persilahkan media meliput. 

"Ya ga papa juga," kata Jokowi.

Kepala Negara pun sudah menunjuk Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi sebagai Pelaksana Tugas Menteri Pertanian, menyusul pengunduran diri Syahrul Yasin Limpo terkait kasus dugaan korupsi yang menimpanya.

BACA JUGA:

Karena itu, Presiden Jokowi belum ingin menyampaikan pengganti Syahrul sebagai Menteri Pertanian definitif yang akan bertugas di Kabinet Indonesia Maju.

"Ya nantilah, wong sudah ada. Sudah di handle oleh Pak Arief," kata Jokowi.

Presiden Jokowi sebelumnya menyatakan telah menerima dan menandatangani surat pengunduran diri SYL sebagai menteri pertanian, menyusul kasus dugaan korupsi yang tengah disidik oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Penyidik KPK pada 29 September 2023 mengumumkan telah meningkatkan status kasus dugaan korupsi di Kementerian Pertanian ke tahap penyidikan.

Meskipun menyatakan telah menetapkan sejumlah pihak sebagai tersangka dalam perkara tersebut, KPK belum mengumumkan siapa saja pihak yang ditetapkan sebagai tersangka karena proses penyidikan dan pengumpulan alat bukti yang masih berlangsung.

BACA JUGA:

SYL Mundur Diri dari Mentan


Mentan Syahrul Yasin Limpo--ist

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI

Sumber:

Sentimen: negatif (92.8%)