Sentimen
Positif (49%)
6 Okt 2023 : 10.43
Informasi Tambahan

Kasus: korupsi

Partai Terkait

Paloh Dukung Penuh KPK Usut Kasus Syahrul Yasin Limpo

6 Okt 2023 : 10.43 Views 3

Jurnas.com Jurnas.com Jenis Media: News

Paloh Dukung Penuh KPK Usut Kasus Syahrul Yasin Limpo

Samrut Lellolsima | Kamis, 05/10/2023 19:32 WIB

Ketua Umum DPP Partai NasDem, Surya Paloh. (Foto: Dok. Ist)

Jakarta, Jurnas.com - Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh mendukung penuh penegakan hukum yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL).

"Kita ingin agar bisa memberikan semangat dan nilai kepeloporan selalu ke depan dalam upaya pemberantasan korupsi, agar negeri kita lebih baik agar harapan dan cita-cita bersama bisa lebih terwujud," kata dia dalam konferensi pers di NasDem Tower, Jakarta, Kamis (5/10).

Surya Paloh juga meminta Syahrul tidak lari dari proses penegakan hukum yang berjalan di KPK. Dia diminta bertanggung jawab bila memang terlibat praktik korupsi.

"Jadi hal ini lah yang paling penting, NasDem tetap pada komitmennya, ada permasalahan jangan lari dari permasalahan hadapi permasalahan," kata dia.

Di sisi lain, Surya Paloh meminta semua pihak menghormati azas praduga tak bersalah terhadap Syahrul. Apalagi, proses hukum terhadap SYL masih berjalan di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

"Kita tentu saya ingin mengajak kita untuk memberikan ruang kepada presumption of innocence, pada azas praduga tak bersalah. Salah, jalani hadapi laksanakan, itu prinsip yang tegas," katanya.

Surya Paloh juga telah menerima laporan dari Syahrul yang dikabarkan menjadi tersangka di KPK. Surya Paloh telah meminta Syahrul menghadap Presiden Jokowi untuk mengajukan pengunduran diri. Iaingin SYL fokus menghadapi penyidikan terhadapnya.

"Agar apa, agar sekali lagi memberikan penghormatan terhadap upaya penyidikan yang sedang berlangsung terhadap dirinya agar dia penuh konsentrasi," kata dia.

 

TAGS : NasDem Syahrul Yasin Limpo Surya Paloh Mentan Korupsi KPK

Sentimen: positif (49.2%)