Sentimen
Positif (98%)
5 Okt 2023 : 08.30
Partai Terkait

Naik Tank Amfibi Marinir, Jokowi Inspeksi Pasukan Upacara HUT TNI

Kompas.com Kompas.com Jenis Media: Nasional

5 Okt 2023 : 08.30
Naik Tank Amfibi Marinir, Jokowi Inspeksi Pasukan Upacara HUT TNI

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo menaiki tank amfibi saat memeriksa pasukan dalam upacara peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-78 Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Kamis (5/10/2023).

Tank yang ditumpangi Jokowi merupakan tank amfibi BMP-3F yang dimiliki Korps Marinir TNI Angkatan Laut.

Pantauan Kompas.com, Jokowi melakukan inspeksi bersama Panglima TNI Laksamana Yudo Margono dan Panglima Divisi Infantri III/Kostrad Mayjen Choirul Anam yang bertugas sebagai komandan upacara.

Tank tersebut melintasi barisan pasukan TNI dari tiga matra dengan diirini lagu Mars TNI.

Baca juga: Prabowo Ngobrol dengan Puan di HUT TNI AU, PDI-P Ajak Gerindra Bertemu

Untuk diketahui, tank BMP-3F merupakan tank amfibi berjenis armoured personnel carrier pabrikan Rusia.

Tank amfibi BMP-3F disebut mampu mengisi amunisi dari rak amunisi secara otomatis. Selain itu, amunisi yang digunakan juga lebih besar.

Selain itu, BMP-3F menggunakan amunisi berkaliber 100 mm, lebih besar dari PT-76 yang menggunakan amunisi 90 mm.

BMP-3F juga mampu menembakkan misil serta dilengkapi senjata lain berupa senapan mesin koaksial 30 mm dan PKT 7,62 mm. Fitur tersebut tidak tersedia di PT-76.

Baca juga: Ada Parade Alutsista HUT ke-78 TNI di Monas, Dishub DKI Lakukan Rekayasa Lalin

Tank amfibi BMP-3F dapat membawa tiga orang awak, termasuk seorang komandan, dan tujuh personel bersenjata lengkap plus dua kursi tambahan.

Mesin dengan rasio 27 tenaga kuda, mampu mendorong BMP-3F menuju kesepatan 72 kilometer per jam (jalan pedesaan/aspal biasa), 45 kilometer per jam (luar jalan), dan 10 kilometer per jam (perairan hingga gelombang skala Beauford II).

BMP-3F termasuk dalam kelas kendaraan perang infanteri berat, ditandai sistem perlindungan persenjataan aktif walau bodi dan kubah meriamnya dari alumunium diperkeras agar tahan karat.

-. - "-", -. -

Sentimen: positif (98.1%)