Sentimen
Positif (97%)
30 Sep 2023 : 14.56

Menunggu Naga di Taman Safari IKN

30 Sep 2023 : 21.56 Views 2

Keuangan News Keuangan News Jenis Media: Nasional

Menunggu Naga di Taman Safari IKN

KNews.id – Konsorsium Agung Sedayu Group milik Sugianto Kusuma alias Aguan yang identik dengan taipan sembilan naga merupakan salah satu investor swasta yang saat ini ikut meramaikan Ibu Kota Nusantara (IKN) selagi sejumlah infrastruktur dasar IKN dalam tahap konstruksi.

Sarana dan prasarana penunjang seperti hutan kota hingga taman safari juga dilaporkan masuk dalam tahap perencanaan. Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) saat ini sedang berencana membangun kebun raya, jalur hijau, hingga taman safari di kawasan tersebut.

Kepala OIKN Bambang Susantono ingin pembangunan kebun raya, jalur hijau, hingga taman safari digarap oleh swasta. Belakangan diketahui, konsorsium Agung Sedayu Group milik Sugianto Kusuma akan memberikan pendanaan pembangunan kebun raya di kawasan IKN senilai Rp 20 triliun.

Deputi Bidang Pendanaan dan Investasi OIKN Agung Wicaksono menyebut, komitmen investasi konsorsium Agung Sedayu Grup di IKN totalnya mencapai Rp 40 triliun. Rinciannya, Rp 20 triliun akan digunakan untuk membangun proyek mixed used development, sedangkan sisanya bakal digelontorkan untuk pembangunan kebun raya.

Tak hanya kebun raya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebelumnya juga sempat menyinggung pengadaan taman safari di Kawasan IKN. Rencana ini muncul di tengah ramainya minat investasi yang mengalir ke IKN. (Zs/CNBC)

Sentimen: positif (97.7%)