Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: bandung, Cirebon, Sukabumi, Purwakarta
Ini Dia Nama Lawan Ridwan Kamil yang Digadang-gadang Akan Maju di Pilgub Jabar, Salah Satunya Artis Cantik
Ayobandung.com Jenis Media: Nasional
LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Ridwan Kamil merupakan mantan Gubernur Jawa Barat periode 2018-2023.
Setelah paripurna dari tugasnya sebagai Gubernur Jawa Barat, kegiatan Ridwan Kamil jadi sorotan.
Ridwan Kamil diisukan akan menjadi cawapres dari Ganjar Pranowo, hingga diisukan akan mencalonkan diri sebagai Gubernur Jabar Periode kedua.
Baca Juga: Alih-alih Isu Cawapres, Ridwan Kamil Kini Sibuk Bikin Konten di Instagram hingga Bucin Istri
Hal ini juga sudah di konfirmasi langsung oleh pihak Golkar.
"Pak RK (Ridwan Kamil) posisinya sebagai gubernur ya, oke. Gubernur (provinsi) apa, Pak RK sendiri yang pilih," kata Airlangga dikutip dari republika, Jumat, 29 September 2023.
Seperti diketahui bahwa banyak sekali yang ingin mencalonkan diri sebagai Gubernur Jawa Barat.
Lawan Ridwan Kamil jika jadi melenggang kembali di pilgub Jabar 2024, merupakan orang-orang yang tidak kalah hebat dan kuat di Jawa Barat sendiri.
Baca Juga: Ridwan Kamil Ucapkan Hari Jadi Kota Bandung, Warganet Ungkap Kerinduan
Ini beberapa nama yang digadang gadang akan melawan Ridwan Kamil di Pilgub Jabar.
1. Dedi Mulyadi
Mantan Bupati Purwakarta ini sudah pernah mencalonkan diri sebagai Wakil Gubernur dari artis senior Deddy Mizwar pada periode sebelumnya.
Sekarang ia merupakan politikus dari Partai Gerindra, ia menduduki kursi di DPR RI.
Ia merupakan orang yang aktif juga di media sosial sama seperti Ridwan Kamil.
Ia mengatakan bahwa dia siap mencalonkan diri sebagai Gubernur Jawa Barat.
"Kalau diperintahkan oleh Pak Sekjen, Ketua Umum, tergantung perintah. Kalau diperintahkan siap," ujar Dedi.
Baca Juga: Sosok Rudi S Kamri, Penyebar Hoax Prabowo Cekik Wamentan, Ternyata Pernah Senggol Ridwan Kamil
2. Uu Ruzhanul Ulum
Uu merupakan mantan Wakil Gubernur dari Ridwan Kamil di periode 2018-2023.
Ia berniat mencalonkan diri sebagai gubernur di periode 2023-2028, ia memiliki tugas dari partai dimana ia bernaung untuk mencalonkan diri sebagai Gubernur.
Namun hal itu bisa berganti jika Ridwan Kamil menggunakannya sebagai wakil.
3. Mochamad Iriawan atau Iwan Bule
Iwan Blue merupakan staf ahli Presiden. Ia menyatakan kesiapannya saat menghadiri suatu acara di Kabupaten Cirebon.
Ia menyatakan kesiapannya bergantung kepada amanat rakyat.
Baca Juga: Apa Kabar Ridwan Kamil? Gagal Jadi Cawapres, Kegiatannya Sekarang Sibuk Motret dan Lakukan Hal Ini di Eropa
Ia mengatakan, jika mendapat perintah dari rakyat untuk memimpin Jawa Barat maka harus siap sesuai dengan kedaulatan rakyat yang diterapkan di Indonesia.
Seperti diketahui Iwan Bule pernah menjabat sebagai Kapolda Jabar dan Plt Gubernur Jawa Barat.
4. Ono Surono
Ono Surono merupakan Ketua DPD PDIP Jawa Barat, ia santer diberitakan akan mencalonkan diri di Pilgub Jawa Barat.
Ono sekarang menjabat sebagai anggota Komisi IV DPR RI.
5. Sean Mustofa
Sean musthofa merupakan kader dari Partai Nasdem.
Sean dicalonkan karena dinilai mengetahui kondisi Jawa Barat dan ia memiliki pengalaman di dunia politik.
6. Desy Ratnasari
Desy Ratnasari merupakan artis senior yang cantik pada masanya.
Saat Ini ia merupakan kader dari Partai PAN, ia juga memiliki kekuatan yang sama dengan lawan dari Ridwan Kamil yang lain yaitu ia asli Sukabumi dan merupakan artis senior.
Demikian informasi yang dapat disampaikan mengenai nama lawan dari Ridwan Kamil semoga bermanfaat.
Sentimen: positif (100%)