Sentimen
Positif (91%)
29 Sep 2023 : 00.25
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Pulo, Pulo Gadung

Partai Terkait

Sambangi Markas Relawan Jokowi, Kaesang Pangarep Tegaskan Peta Politik Sudah Berubah

29 Sep 2023 : 07.25 Views 2

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Sambangi Markas Relawan Jokowi, Kaesang Pangarep Tegaskan Peta Politik Sudah Berubah

PSI mendekati relawan terlebih dahulu sebelum menjalin komunikasi dengan partai politik

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mengatakan bahwa peta politik di Indonesia sudah berubah. Politik saat ini, kata dia, lebih digerakkan oleh para relawan.

Hal tersebut, ia sampaikan saat menyambangi markas Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP) di Pulo Gadung, Jakarta Timur, Rabu (27/9/2023).

"Politik kan sekarang sudah sedikit berbeda ya daripada yang dulu, dulu. Sekarang banyak politik ini digerakkan sebenarnya oleh relawan-relawan," kata Kaesang Pangarep.

Kaesang Yakin Politik Bisa jadi Sumber Kebaikan dan Kesejahteraan, Asalkan...

Oleh karena itu, PSI mendekati relawan terlebih dahulu sebelum menjalin komunikasi dengan partai politik. Ia menyebut ide mendekati relawan merupakan hasil diskusinya bersama Sekjen PSI Raja Juli Antoni.

"Ini kan peta politik Indonesia sekarang sudah berubah. Jadi, ini jalan pertama kami lah sowan ke relawan-relawan Pak Presiden. Ini sebenarnya diskusi saya dengan Pak Sekjen. Enggak ada (perintah Jokowi)," bebernya.

Di sisi lain, ia menyebut pihaknya akan melakukan kunjungan ke Perindo. Setelah itu, PSI akan menyambangi partai politik lain dalam rangka penjajakan koalisi.

"Ya pasti (menyambangi parpol). Seperti saya kemarin katakan, saya sudah ketemu Pak Ketum Perindo Hary Tanoe Soedibjo," bebernya.

"Saya sudah izin waktu ke sana, dia sangat open kapan pun beliau akan menerima kami teman-teman dari PSI untuk sowan ke Perindo. (Ke PDIP) ya, semuanya, kan di atur, ya satu satu ," pungkasnya.

 

Sambangi Markas Bara JP, PSI Minta Restu dan Dukungan

Sentimen: positif (91.4%)