Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Moskow
Kasus: penembakan
Tokoh Terkait
Pertama Kali! Rusia Latihan Tembakkan Rudal dari Laut, Udara dan Darat Serentak
iNews.id Jenis Media: Nasional
MOSKOW, iNews.id - Rusia untuk pertama kali sejak 30 tahun melakukan latihan peluncuran rudal besar-besaran. Rudal dari berbagai model ditembakkan dari permukaan laut, bawah laut, udara, dan darat secara serentak.
Penembakan itu adalah bagian dari latihan angkatan laut (AL) Finval-2023 bertujuan untuk melindungi jalur komunikasi di Rute Laut Utara.
Diketahui, ini merupakan latihan penembakan rudal secara serentak pertama yang dilakukan Rusia setelah lepas dari Uni Soviet.
“Untuk pertama kali dalam sejarah modern (Rusia), kami melakukan penembakan rudal di empat lingkungan sekaligus: dari udara, laut, pantai, dan bawah permukaan air,” kata seorang pejabat di Departemen Informasi Armada Pasifik Rusia, dikutip dari Sputnik, Senin (25/9/2023).
Finval-2023 dipimpin langsung Nikolay Yevmenov, panglima AL Rusia. Lokasi latihan di Laut Chukchi dan Bering serta Semenanjung Chukchi.
Kementerian Pertahanan (Kemhan) Rusia sebelumnya mengumumkan bahwa latihan tersebut telah usai. Personel yang terlibat sudah kembali ke pangkalan permanen.
Latihan melibatkan sekitar 10.000 prajurit dan lebih dari 50 peralatan militer, termasuk kapal perang permukaan, kapal selam, pesawat serta helikopter AL, sistem rudal pesisir Bal dan Bastion, serta kendaraan lapis baja.
Editor : Anton Suhartono
Follow Berita iNews di Google News
Bagikan Artikel:
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews.id tidak terlibat dalam materi konten ini.
Sentimen: negatif (57.1%)