Sentimen
Positif (95%)
26 Sep 2023 : 06.59
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Konawe, Konawe Utara, Kendari

Partai Terkait
Tokoh Terkait

Bupati Konawe Utara Usul Yusril Ihza Mahendra Dampingi Prabowo di Pilpres 2024

26 Sep 2023 : 06.59 Views 4

TVOneNews.com TVOneNews.com Jenis Media: News

Bupati Konawe Utara Usul Yusril Ihza Mahendra Dampingi Prabowo di Pilpres 2024

Jakarta, tvOnenews.com - Bupati Konawe Utara (Konut) Ruksamin menilai Ketua Umum (Ketum) Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra berpeluang besar menjadi pendamping Bakal calon presiden (Bacapres) Prabowo Subianto pada Pilpres 2024.

"Kita dorong dan ingin Prof Yusril dapat mendampingi Pak Prabowo sebagai calon wakil presiden. Kan kalau terpilih, kepastian hukum di Indonesia lebih jelas," kata Ruksamin dalam keterangan yang diterima, Senin (25/9/2023).

Ketua DPW PBB Sulawesi Tenggaran (Sultra) itu menyampaikan keinginannya dalam sambutannya acara Pelantikan Pengurus DPW PBB Sultra dan Pelantikan DPC PBB se-Kabupaten/Kota dan Pembekalan Caleg PBB se-Sultra di Kendari.

Ruksamin menjelasma Yusril Ihza ialah sosok pendamping yang rekam jejaknya sudah tidak bisa diragukan.

Sebab, dia menyebutkan Yusril merupakan advokat, akademisi bidang tata negara, politisi, dan salah seorang pemikir intelektual Indonesia.

"Prof Yusril adalah tokoh bangsa, pakar hukum dan tata negara, tidak ada cacat hukum. Pasangan Prabowo-Yusril sudah cocok. PBB Sultra juga siap menangkan Pak Prabowo," jelasnya.

Sementara itu, Sekjen PBB Afriansyah Noor mendukung keinginan Ketua DPW Sultra mendorong Yusril Ihza Mahendra menjadi cawapres Prabowo Subianto.

Menurutnya, DPP PBB juga hingga saat ini masih ikhtiar dan berusaha mencalonkan Yusril untuk mendampingi Prabowo pada Pilpres 2024.

"Kita masih tetap ikhtiar mencalonkan Prof Yusril jadi pendamping Pak Prabowo," kata Afriansyah.(lpk)

Sentimen: positif (95.5%)