Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Slipi
Tokoh Terkait
Ormas FKLPDK deklarasi dukung Prabowo Subianto pada Pilpres 2024
Antaranews.com Jenis Media: Politik
"Kami Forum Komunikasi Lintas Pendiri Deklarator dan Kader (FKLPDK) akan bekerja keras untuk mengajak rakyat memenangkan Bapak Prabowo Subianto menjadi pemenang dalam kontestasi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 dan menjadi Presiden Republik Indonesia Periode 2024 -2029," kata Ketua Umum FKLPDK Sahat Saragih di Rumah Besar Relawan 08, Slipi, Jakarta, Selasa.
FKLPDK sudah berada di 34 Provinsi dan 412 kabupaten/kota se-Indonesia. Forum ini pernah mengantarkan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menjadi presiden 2 periode pada tahun 2004-2014.
Sahat mengapresiasi cita-cita Prabowo yang menginginkan generasi muda bisa bersaing di kancah internasional.
“Kami Forum Komunikasi Lintas Pendiri Deklarator dan Kader (FKLPDK) mengapresiasi langkah Pak Prabowo yang menginginkan seluruh generasi muda, kaum milenial, dan gen Z mampu memenangkan persaingan global atas dasar kecerdasan, ketangguhan, keahlian yang dimilikinya, dan harus cinta Indonesia," ungkapnya.
Pada kesempatan yang sama, Koordinator Nasional Relawan Prabowo, Fauzy Baadilla mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh FKLPDK.
"Selaku Koordinator Rumah Besar Relawan Prabowo 08, saya ucapkan terima kasih dan mengapresiasi atas deklarasi kepada Pak Prabowo, kita menjadi semakin semangat dan kuat dalam memenangkan Pak Prabowo di Pemilu 2024," ungkapnya.
Pewarta: Hendri Sukma Indrawan
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2023
Sentimen: positif (99.8%)