Sentimen
Positif (40%)
11 Sep 2023 : 11.37
Partai Terkait

Anies Bertemu Perdana dengan Pimpinan PKB Siang Ini, Bahas Apa?

11 Sep 2023 : 18.37 Views 3

Detik.com Detik.com Jenis Media: News

Anies Bertemu Perdana dengan Pimpinan PKB Siang Ini, Bahas Apa?
Jakarta -

Bacapres Anies Baswedan diagendakan bertemu dengan pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB siang ini. Apa yang dibahas?

Adapun pertemuan itu digelar di kantor DPP PKB, Jalan Raden Saleh, Jakarta Pusat, Senin (11/9/2023). Dewan Syuro, Dewan Tanfidz, hingga DPP PKB akan hadir dalam agenda itu.

Waketum PKB Jazilul Fawaid mengatakan pertemuan Anies dan DPP untuk menyusun agenda prioritas pemenangan Pilpres 2024.

-

-

"Insyaallah, merapatkan barisan, visi dan agenda prioritas dalam pemenangan," kata Jazilul kepada wartawan, Senin (11/9/2023).

Terpisah, Wasekjen PKB Syaiful Huda mengatakan agenda ini menjadi kunjungan perdana Anies ke kantor PKB sejak deklarasi duet bersama Ketum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.

"Iya sejak pascadeklarasi, Mas Anies kan belum bertemu sama sekali dengan semua jajaran, dewan syuro, dewan tanfidz, dan DPP," kata Huda.

"Jadi bisa dibilang agenda nanti siang itu pertemuan perdana Mas Anies dengan jajaran pengurus DPP PKB secara formal," imbuhnya.

Menurut Huda, pihaknya perlu segera menyatukan sinergi dalam memenangkan Anies dan Cak Imin di 2024. Selain itu, kata dia, rapat pemenangan ini juga untuk memperkuat konsolidasi di basis-basis politik PKB.

"Yang kedua, karena waktu yang sangat pendek, sekaligus pertemuan nanti langsung bersinergi, tancap gas, kerja-kerja konsolidasi, terutama di basis-basis PKB, di Jawa Timur, Lampung, sebagian Jawa Barat, Kalimantan," kata Huda.

(fca/maa)

Sentimen: positif (40%)