Ade Armando Prihatin Gak Ada yang Ngajak PA 212, Sarankan Introspeksi

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

9 Sep 2023 : 03.49
Ade Armando Prihatin Gak Ada yang Ngajak PA 212, Sarankan Introspeksi

8 September 2023 00:27 WIB

Ade Armando menilai PA 212 harus introspeksi karena tak ada pihak yang mau berteman dengan mereka.

Ade Armando (twitter/adearmando61)

JAKARTA, JITUNEWS.COM – Gelaran Pilpres 2024 semakin dekat. Namun, Persaudaraan Alumni (PA) 212 belum menentukan arah dukungan. Belum ada pula pergerakan dari bacapres untuk menggandeng mereka.

Adapun PA 212 pernah memberikan dukungan kepada Anies Baswedan pada Pilgub 2017. Juga kepada Prabowo Subianto pada Pilpres 2019. Hingga saat ini, tak ada tanda-tanda kedua kandidat pemimpin RI itu bakal merangkul PA 212.

Gejala itu mendapat perhatian dari Ade Armando. Politikus PSI itu menilai PA 212 harus melakukan evaluasi karena tak ada pihak yang tertarik untuk mengajak mereka.

Yenny Wahid Temui Prabowo usai Deklarasi Anies-Cak Imin, Ini Tanggapan PKB

“212 harus introspeksi kenapa tiba-tiba semua pihak gak mau bertemen dengan mereka,” tulisnya melalui unggahan Instagram @adearmando_official, disitat Kamis (7/9).

Sebelumnya, Wasekjen PA 212 Novel Bamukmin membuka kemungkinan pihaknya akan meninggalkan Anies Baswedan jika keran komunikasi tak kunjung dibuka.

“Anies itu sudah lekat dengan 212. Kalau Anies ingin lepas dari bayang-bayang 212 maka jelas akan ditinggalkan,” ujar Novel Bamukmin, seperti dilansir dari Warta Ekonomi.

Tak Buka Komunikasi, Anies Baswedan Terancam Ditinggalkan PA 212

Sentimen: negatif (80%)