Sentimen
Positif (98%)
31 Agu 2023 : 19.40
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Jember

Kasus: stunting

Tokoh Terkait

Inilah Tujuh Prioritas APBD Jember 2022

1 Sep 2023 : 02.40 Views 2

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

Inilah Tujuh Prioritas APBD Jember 2022

Jember (beritajatim.com) – Bupati Hendy Siswanto menetapkan tujuh prioritas pembangunan Kabupaten Jember, Jawa Timur, sebagaimana ditetapkan dalam Rencana Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2022.

“Pertama, mendorong pertumbuhan ekonomi berbasis pada usaha mikro kecil menengah dan pertanian. Kedua, mendorong konektivitas antarwilayah untuk pemerataan pembangunan dan mengurangi kemiskinan,” kata Hendy, dalam sidang paripurna Nota Pengantar APBD 2022, di gedung DPRD Jember, Senin (8/11/2021).

Ketiga, peningkatan pembangunan sumber daya manusia. Berikutnya, mendorong pariwisata yang berbasis pada kearifan lokal dan kelestarian budaya. “Kelima, memperkuat layanan Infrastruktur untuk mendorong perekonomian daerah,” kata Hendy.

Keenam, menjaga keberlangsungan lingkungan dan meningkatkan ketahanan bencana daerah. “Ketujuh, membangun tata kelola pemerintahan yang baik dan berbasis teknologi,” kata Hendy.

Ada sejumlah program kerja yang akan dilaksanakan yang melanjutkan program 2021. “Ini guna memberikan jaminan perlindungan kepada kelompok masyarakat yang rentan termasuk masyarakat miskin,” kata Hendy.

Program itu sebagai berikut
1. Penjaminan asuransi ketenagakerjaan:
a. Masyarakat Nelayan sebanyak 5.000 (lima ribu) orang,
b. Petani sebanyak 10.000 orang.
c. RT/RW sekabupaten Jember sebanyak 18.631 orang dengan rincian 16.528 orang (lingkup desa) dan sebanyak 2.103 orang (lingkup kota/kelurahan)

2. Pemberian fasilitasi program kolam keluarga sebanyak 1000 (seribu) titik yang menyebar se kabupaten Jember. Dalam rangka percepatan penurunan Stunting
3. Pembangunan Sanitasi MCK
4. Pemberian bantuan sosial bagi kaum dhuafa dan miskin serta keluarga rentan lainnya yang terprogram.
5. Pemberian penghargaan/bantuan kepada Guru Ngaji maupun program beasiswa
6. Program prioritas peningkatan kesejahteraan dan pengentasan kemiskinan lainnya. [wir/kun]


Baca berita lainnya di Google News atau langsung di halaman Indeks


Post navigation

Sentimen: positif (98.4%)