Sentimen
Positif (98%)
26 Agu 2023 : 13.50
Informasi Tambahan

Kasus: pelecehan seksual

Profil Arist Merdeka Sirait, Sosok Pelindung Anak-anak Indonesia yang Telah Berpulang

26 Agu 2023 : 13.50 Views 12

TVOneNews.com TVOneNews.com Jenis Media: News

Profil Arist Merdeka Sirait, Sosok Pelindung Anak-anak Indonesia yang Telah Berpulang

Jakarta, tvOnenews.com - Sosok Arist Merdeka Sirait telah meninggal dunia, Sabtu (26/8/2023) pagi.

Ketua Komnas Perlindungan Anak (PA) Arist Merdeka Sirait dikenal keras melindung anak-anak Indonesia dari ancaman pelaku pelecehan seksual hingga kekerasan.

Berikut profil Arist Merdeka Sirait Ketua PA yang telah banyak menginspirasi orang untuk menjadi pelindung anak-anak dari berbagai macam kekerasan.

Profil Arist Merdeka Sirait

Arist Merdeka Sirait merupakan seorang pria yang lahir di Pematang Siantar pada tanggal 17 Agustus 1960.

Beliau telah menjadi Ketua Komnas PA sejak tahun 2010.

Artinya sudah sekitar 12 tahun Arist Merdeka Sirait mengabdikan diri dalam perlindungan anak.

Ia mengambil alih posisi tersebut dari Seto Mulyadi hingga beliau berpulang di usia 63 tahun.

Sebelum menjabat sebagai Ketua PA, selama 12 tahun sejak tahun 1998, beliau pernah menjabat sebagai Sekjen Komnas PA.

Arist memulai karirnya sebagai seorang aktivis yang aktif dalam beberapa LSM dan organisasi buruh.

Ia terlibat sebagai aktivis buruh anak pada awal tahun 1980-an, dan beberapa tahun setelahnya.

Arist bahkan mendirikan sebuah yayasan untuk melindungi hak-hak buruh.

Menginspirasi Banyak Orang

Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak menyampaikan duka cita yang mendalam atas berpulangnya Arist Merdeka Sirait.

"Innalillahi wa innailaihi rojiun. Kami sangat berduka mendapat informasi Bang Arist Merdeka Sirait telah wafat," kata Deputi Bidang Perlindungan Khusus Anak KemenPPPA Nahar saat dihubungi di Jakarta, Sabtu (26/8/2023).

Nahar mengatakan, Arist Merdeka Sirait merupakan tokoh masyarakat pelindung anak sejati, yang hingga akhir hayatnya terus melakukan upaya pemenuhan hak dan memberikan perlindungan anak, khususnya bagi anak-anak yang berhadapan dengan hukum.

Menurut Nahar, perjalanan hidup Arist Merdeka Sirait telah banyak menginspirasi lahirnya pelindung-pelindung anak di Indonesia.

"Perjuangan beliau telah banyak menginspirasi lahirnya pelindung-pelindung anak muda di Indonesia dan semoga amal kebaikannya diterima Tuhan Yang Maha Esa. Aamiin," kata Nahar.

Arist Merdeka Sirait mengembuskan nafas terakhirnya pada usia 63 tahun di RS Polri Said Sukanto, Jakarta, pada Sabtu (26/8/2023) pukul 09.00 WIB.(muu)

Sentimen: positif (98.8%)