Sentimen
Informasi Tambahan
Institusi: UGM
Kab/Kota: Yogyakarta
Tokoh Terkait
Surya Paloh Sodorkan Duet Ganjar-Anies, PDIP: Keduanya Sosok yang Cerdas
Fajar.co.id Jenis Media: Nasional
FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Meskipun di berbagai lembaga survei bakal calon presiden (Bacapres) dari PDIP Ganjar Pranowo jauh di atas, tetapi partai berlambang kepala banteng tersebut tidak menganggap enteng elektabilitas bacapres dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan.
Menurut Ketua DPP PDIP Said Abdullah kedua bacapres tersebut merupakan sosok yang cerdas.
""Bagi kami, Anies Baswedan bukan kompetitor yang patut diremehkan. Beliau dengan Ganjar adalah sosok calon pemimpin yang cerdas," ujar Said saat dimintai konfirmasi, Senin (21/8/2023).
Selain itu, dia menyebut keduanya berasal dari perguruan tinggi yang sama, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.
Maka dari itu, Said membayangkan kedua sosok ini dapat bersatu dalam kontestasi Pilpres 2024.
"Apalagi jika keduanya bisa bergabung menjadi satu kekuatan. Tentu akan makin bagus buat masa depan kepemimpinan nasional kita ke depan, sama-sama masih muda, cerdas, dan energik," tuturnya.
Maka dari itu, Said menyebut PDI-P tidak mau jumawa meski Ganjar kini lebih unggul dari Anies.
Said mengatakan PDI-P akan terus bekerja keras untuk merebut hati rakyat.
"Kami akan terus bekerja keras mengambil hati rakyat, mengajak kompetisi sehat dengan beradu rekam jejak, dan gagasan, bukan hanya gimmick. Walaupun unggul dengan Mas Anies, kami tidak merasa jumawa," jelas Said. (Pram/Fajar)
Sementara Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menyatakan bahwa rencana menyatukan Ganjar dengan Anies bukan sesuatu yang baru.
"Bisa saja untuk dipikirkan Bapak Presiden. Mas Ganjar-Anies ini baik, bagus. Karena waktu (bertemu Jokowi) terbayang saya mereka berdua (Ganjar dan Anies)," kata Surya dalam sebuah wawancara di televisi nasional dilansir Selasa (22/8/2023).
Surya Paloh mengklaim, Jokowi saat mendengar usulan duet tersebut tidak memberikan penolakan, justru kepala negara menganggukan kepala.
Meski anggukan kepala adalah gestur yang menandai seseorang setuju, namun Surya Paloh mengaku tak tahu persis makna dari anggukan Jokowi.
"Beliau ngangguk-ngangguk aja, manggut. Ya manggutnya presiden kan kita enggak tahu juga, bisa enggak, bisa iya," ucap Surya.
Sebelumnya, Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh memang pernah dikabarkan menyodorkan duet Ganjar Pranowo-Anies Baswedan ke Presiden Joko Widodo. Hal itu diungkap oleh Ketua Umum Projo Budi Arie Setiadi. (Pram/Fajar)
Sentimen: positif (86.5%)