Sentimen
Positif (76%)
23 Agu 2023 : 04.15
Informasi Tambahan

BUMN: TransJakarta

Kab/Kota: Bogor, Jabodetabek, Bekasi, Depok, Dukuh, Cikoko

Jelang Diresmikan, Menhub Budi Cek Kesiapan LRT Jabodebek

23 Agu 2023 : 04.15 Views 1

Radarbangsa.com Radarbangsa.com Jenis Media: News

Jelang Diresmikan, Menhub Budi Cek Kesiapan LRT Jabodebek

| Selasa, 22/08/2023 22:24 WIB

RADARBANGSA.COM – Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan pengecekankesiapan layanan Lintas Raya Terpadu Jakarta, Bogor, Depok, Bekasi (LRT Jabodebek) jelang diresmikan dengan menaiki LRT dari Stasiun LRT Dukuh Atas menuju Stasiun Halim, Selasa, 22 Agustus 2023.

“Kami menjajal kembali LRT hari ini dan laju kereta berjalan dengan mulus. Saya berhenti di Stasiun LRT Cikoko, disini diproyeksikan akan sangat ramai karena merupakan perlintasan antar moda seperti Transjakarta dan KRL Jabodetabek,” kata Menteri Budi Karya Sumadi.

Menurut Menhub Budi, peresmian LRT Jabodebek diharapkan dapat dilakukan pada akhir Agustus 2023. “Pengoperasian LRT Jabodebek ini nantinya akan dilakukan secara konservatif. Artinya, jumlah perjalanan akan akan terus ditingkatkan secara bertahap,” katanya.

Turut hadir dalam pengecekan LRT tesebut, Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo, dan Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, Dirjen Perkeretaapian M. Rizal Wasal, Deputi Bidang Koordinasi Investasi dan Pertambangan Kemenkomarves Septian Hario Seto, Kadishub DKI Jakarta Syafrin Liputo, dan Kepala Divisi LRT Jabodebek Purnomosidi.

Sebagai informasi, LRT Jabodebek memiliki total 27 kereta per train set. Direncanakan, pada tahap awal operasi akan dioperasikan sebanyak 10 hingga 12 kereta/train set dan akan terus ditingkatkan jumlahnya dengan memperhatikan animo masyarakat. Ditargetkan, pada bulan Oktober mendatang, kereta telah dioperasikan seluruhnya.

Sentimen: positif (76.2%)