Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Senayan
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Koalisi Belum Final, Arsul Yakin Capres Alternatif Berpeluang
Akurat.co Jenis Media: News
AKURAT.CO Waketum PPP, Arsul Sani, meyakini capres alternatif masih berpeluang muncul. Pasalnya, koalisi-koalisi yang sudah terbangun sekarang ini belum final, dan segala kemungkinan masih bisa terjadi.
Arsul mengakui, sekarang ini sudah ada tiga capres yakni Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, dan Anies Baswedan, yang telah didukung parpol-parpol. Situasi tersebut, tidak serta-merta menutup peluang adanya figur alternatif untuk diusung.
"Saya termasuk orang yang percaya di luar tiga sosok nama itu bisa muncul nanti bacapres alternatif. Saya termasuk orang yang percaya," kata Arsul, kepada wartawan, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (22/8/2023).
baca juga:Arsul tidak bisa menyebut kandidat capres alternatif yang dimaksud. Wakil Ketua MPR menekankan, politik masih dinamis, hingga menjelang pendaftaran capres-cawapres ke KPU.
"Ya kita lihat dalam perjalanannya, tapi saya percaya boleh dong. Bahwa di luar yang tiga nama itu bisa muncul juga sosok yang lain sebagai bacapres," ucapnya.
Menurutnya, tidak menutup peluang parpol-parpol bermanuver, sekalipun sudah tergabung dalam koalisi. Ibarat sebuah kompetisi, konfigurasi politik sekarang ini masih dalam tahap semi final.
"Barangkali masih perempat final atau semifinal, yang jelas masih belum final. Karena itu, tentu perubahan komposisi koalisi itu masih sangat mungkin," ujarnya.
Sentimen: positif (33.3%)