Sentimen
Positif (99%)
22 Agu 2023 : 05.24

Seperti Film Hollywood, Messi Datang Inter Miami Juara

22 Agu 2023 : 05.24 Views 6

Rmol.id Rmol.id Jenis Media: Nasional

Seperti Film Hollywood, Messi Datang Inter Miami Juara


Bertanding di Geodis Park, Nashville, Tennessee pada Minggu (20/8), Messi membuka keunggulan Inter Miami lewat tembakan kaki kiri khasnya dari luar kotak penalti di menit ke-23.

Namun, lawannya, Nashville FC, bisa membalas melalui gol Fafa Picault di menit ke-57.


Keduanya berhasil menjaga skor 1-1 hingga 90 menit permainan. Pertandingan diakhiri dengan adu penalti, dan Inter Miami keluar sebagai pemenang dengan skor 10-9 atas Nashville FC.

Inter Miami adalah klub yang baru dibentuk lima tahun lalu, tepatnya pada 29 Januari 2018. Mereka belum pernah meraih juara di ajang pertandingan sepak bola apa pun.

Kemenangan Inter Miami di final Leagues Cup 2023 atas Nashville FC menandai kesuksesan mereka meraih trofi pertama.

Kesuksesan itu tidak jauh-jauh dari kontribusi Lionel Messi yang tidak pernah absen mencetak gol di setiap penampilannya dengan seragam Inter Miami.

Di ajang Leagues Cup ini, Messi sudah mencetak 10 gol dalam tujuh pertandingan. Pada pertandingan final, bintang Argentina itu bahkan membawa Inter Miami meraih gelar juara perdana sepanjang sejarah mereka.

Lionel Messi datang ke Inter Miami saat klub dalam kondisi terpuruk. Bayangkan saja, dalam 22 laga sebelum kehadiran Messi, klub sepak bola yang dijuluki The Herons itu hanya mampu mencetak 22 gol dalam 22 laga.

Kemudian, klub milik David Beckham itu juga belum pernah tampil dalam final sebuah turnamen.

Selain membawa kemenangan untuk Inter Miami, Messi juga mampu membawa The Herons naik peringkat di ranking dunia.

Menurut laporan The Analyst, Inter Miami hanya ada di urutan ke-891 dalam daftar klub terbaik di dunia.

Keadaan tersebut berubah sejak Messi debut bersama Inter Miami pada 21 Juli lalu. The Herons kini ada di urutan ke-372, naik 519 peringkat hanya dalam waktu 28 hari.

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Sentimen: positif (99.8%)