Cara Akses DCS Pemilu 2024, Berikut Link Resminya
Akurat.co Jenis Media: News
AKURAT.CO Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI resmi menetapkan 9.919 bakal calon legislatif (bacaleg) DPR RI masuk dalam daftar calon sementara (DCS) untuk Pemilu serentak 2024. Nama-nama bacaleg itu dapat diakses melalui laman resmi https://infopemilu.kpu.go.id/Pemilu/Dcs_dpr.
Berikut cara akses DCS Pemilu 2024.
1. Buka laman KPU di link https://infopemilu.kpu.go.id/Pemilu/Dcs_dpr.
baca juga:2. Laman akan menampilkan data Daftar Calon Sementara DPR
3. Klik menu "Pilih Nama Dapil" lalu pilih Provinsi pilihan
4.Tunggu sampai data muncul dengan sempurna
5. Daftar caleg sementara sesuai provinsi pilihan akan muncul.
Sebelumnya KPU RI resmi menetapkan 9.919 bakal calon legislatif (bacaleg) DPR RI untuk Pemilu serentak 2024 yang masuk dalam DCS. Penguman DCS itu disampaikan jajaran KPU RI dalam jumpa pers pada Jumat (18/8/2023).
"KPU Pusat pada hari ini, Jumat 18 Agustus 2023 menetapkan Daftar Calon Sementara untuk Anggota DPR RI dan juga untuk Anggota DPD dari 38 daerah pemilihan provinsi," kata Ketua KPU RI, Hasyim Asyari.[]
Sentimen: positif (50%)