Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Ciganjur
Tokoh Terkait
Yenny Wahid 'Ngarep' Para Capres Sowan ke Rumah Gusdur
Fin.co.id Jenis Media: Nasional
Editor: Khanif Lutfi |
Kamis 17-08-2023,18:50 WIBPutri Presiden keempat RI Abdurrahman Wahid yakni Yenny Wahid memberikan keterangan kepada wartawan di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis (17/8/2023).-ANTARA/Yashinta Difa Pramudyani-
Yenny Wahid - Putri Presiden Keempat RI Abdurrahman Wahid, yakni Yenny Wahid mengatakan kediaman keluarganya di Ciganjur, Jakarta, terbuka bagi semua bakal calon presiden yang ingin bertandang.
“Pasti kami membuka diri, semua capres yang akan sowan ke Ciganjur kami terbuka dan menerima,” kata Yenny saat menghadiri Perayaan HUT Ke-78 RI di halaman Istana Merdeka, Jakarta, Kamis 17 Agustus 2023.
Yenny mengatakan pihaknya justru sangat mengapresiasi dan berterima kasih jika ada bakal capres yang datang karena dengan demikian keluarganya bisa menitipkan nilai-nilai Gus Dur kepada para bakal capres.
“Siapa pun yang akan berkunjung, sowan, ibu saya (Shinta Nuriyah Wahid) maka kami menerima dengan tangan terbuka,” kata Yenny.
Menurut Yenny, sejauh ini baru Ganjar Pranowo bakal capres yang bertandang ke kediaman orang tuanya di Ciganjur. Kunjungan Ganjar ke Ciganjur dilakukan Minggu (13/8).
Adapun hingga saat ini telah ada tiga nama bakal capres yang akan maju di Pilpres 2024, yakni (urutan sesuai alfabetik) Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Prabowo Subianto.
BACA JUGA:
Sebelumnya, Puan Maharani mengaku tidak menyoal kedekatan Ganjar Pranowo dengan tokoh NU Zannuba Ariffah Chafsoh atau Yenny Wahid.
Bahkan, Puan juga mengaku bertemu dengan Yenny Wahid beberapa waktu lalu.
Diketahui, Yenny Wahid merupakan putri dari Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid (Gus Dur) itu secara langsung. Komunikasi antara Puan dan Yenny pun berjalan dengan baik.
"Saya rasa enggak ada masalah, ya. Saya kemarin ketemu sama Mbak Yenny, semuanya oke-oke saja," kata Puan.
Terkait pengakuan Yenny Wahid, yang mengaku menjalin kedekatan intens dengan Ganjar Pranowo, Puan mempersilakan untuk bertanya langsung ke yang bersangkutan.
"Ya, (silakan) tanya Mbak Yenny," imbuhnya.
BACA JUGA:
DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI
Sumber:
Sentimen: positif (61.5%)