Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Gresik
Kasus: Narkoba
Tokoh Terkait
Ini Kandidat Nama Sembilan Jabatan Eselon IIB Pemkab Gresik yang Masuk Tiga Besar
Beritajatim.com Jenis Media: Politik
Gresik (beritajatim.com) – Proses seleksi terbuka (Selter) sembilan jabatan eselon IIB di lingkup Pemkab Gresik telah memunculkan tiga nama besar pada masing-masing jabatan. Pansel yang diketuai Sekda Gresik, Achmad Washil Miftahul Rachman telah mengeluarkan pengumuman nomor 09/PANSEL/2021 tertanggal 22 November 2021.
Dari pengumuman itu, mereka yang dinyatakan lolos berdasarkan hasil penilaian seleksi administrasi, penelusuran rekam jejak, Seleksi Kompetensi dengan Metode Assessment Center, Penulisan Makalah, Presentasi dan Wawancara serta Tes Kesehatan (termasuk Tes Bebas Narkoba).
Setelah lolos dari tahap tersebut, peserta seleksi terbuka masih harus mengikuti tahapan selanjutnya. Yaitu, tes kesehatan atau general check up di RSUD Ibu Sina besok (22/11).
Usai menjalani tes general cek up. Tahapan selanjutnya adalah tiga nama calon jabatan pimpinan tinggi (JPT) Pratama diserahkan ke Bupati Gresik. Kemudian bupati mengusulkan penetapan calon JPT ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), Jumat (26/11).
“Mereka yang lolos wajib mengikuti seleksi tahap berikutnya,” ujar Sekda Pemkab Gresik, Achmad Washil, Senin (21/11/2021).
Mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPU-TR) itu menambahkan, setelah menjalani tes seleksi secara keseluruhan. Yang lolos tiga besar nantinya diserahkan ke Bupati Gresik, sebelum ditetapkan menjadi pejabat. [dny/kun]
Berikut ini nama-nama yang lolos tiga besar seleksi terbuka calon jabatan pimpinan tertinggi, Pratama Pemkab Gresik.
A. Jabatan Kepala Dinas Pendidikan
1. S. Hariyanto, S.Pd.
2. Daifi, S.Pd., M.Pd.
3. Ali Mahfud, S.Pd., M.Pd.
B. Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu
1. A.M. Reza Pahlevi, A.P.
2. Farida Haznah Makruf, S.T., M.T.
3. Drs. Subhan, M.Kes.
C. Jabatan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang
1. Dr. Achmad Hadi,, S.P., M.T.
2. Dhianita Tri Astuti, S.T.
3. Ketut Pratikno PS., S.T., M.M.
D. Jabatan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah
1. Misbahul Munir, S.Sos., M.Si.
2. Narto, S.T.
3. Herawan Eka Kusuma, S.E., M.Si.
E. Jabatan Kepala Dinas Kesehatan
1. dr. Mukhibatul Khusnah, M.M.
2. dr. Puspitasari Whardani
3. dr. Wiwik Susanti
F. Jabatan Dinas Sosial
1. dr. Ummi Khoiroh, M.Kes.
2. Kiki Nuriyadi, S.P., M.M.
3. Hamim, S.Sos., M.M.
G. Jabatan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja
1. Suprapto, A.P., M.Si.
2. Mochamad Yusuf Ansyori, S.Sos., M.M.
3. Musnadi, S.Pi., M.M.
H. Jabatan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Setda
1. Drs. Oedi Margiantonius, M.Ec.Dev.
2. Moh. Nadlelah, S.P., M.Si.
3.Suyono, S.H., S.Sos., M.M,
I. Jabatan Direktur RSUD Ibnu Sina
1. dr. Soni
2. dr. Kartiko Husodo Odi, Sp.THT.
3. dr. Titik Ernawati
Baca berita lainnya di Google News atau langsung di halaman Indeks
Post navigation
Sentimen: netral (79.9%)