Sentimen
Informasi Tambahan
Hewan: Anjing
Kab/Kota: California
Kasus: kebakaran
Tokoh Terkait
Bertambah, Korban Tewas Kebakaran Hutan di Hawaii Jadi 93 Orang
Detik.com Jenis Media: News
Korban tewas akibat kebakaran hutan yang menghancurkan sebagian besar Hawaii, Amerika Serikat bertambah menjadi 93 orang. Insiden tersebut dinilai kebakaran hutan paling mematikan di AS dalam lebih dari satu abad.
Dilansir Reuters, Minggu (13/8/2023), jumlah 93 orang tewas tersebut berdasarkan situs Maui County. Skala kerusakan menjadi fokus yang disoroti dalam empat hari setelah kebakaran menghanguskan ribuan bangunan.
Berdasarkan Badan Manajemen Darurat Federal (FEMA), perlu biaya sekitar $5,5 miliar untuk membangun kembali Lahaina. Lebih dari 2.200 bangunan rusak atau hancur dan lebih dari 2.100 acre (850 hektar) terbakar.
Pada konferensi pers Sabtu (12/8), Gubernur Hawaii Josh Green mengatakan jumlah korban tewas diperkirakan akan meningkat karena banyak korban ditemukan. Sementara itu Kepala Polisi Kabupaten Maui John Pelletier mengatakan anjing pelacak dikerahkan untuk menemukan jenazah.
Pejabat berjanji akan memeriksa sistem pemberitahuan darurat. Sirene yang ditempatkan di sekitar pulau --dimaksudkan untuk memperingatkan bencana alam yang akan datang-- tidak pernah berbunyi, dan pemadaman listrik dan seluler menghambat peringatan lainnya.
Para pejabat menggambarkan sejumlah situasi mengerikan di mana sulitnya jaringan komunikasi, angin kencang akibat badai lepas pantai dan kebakaran hutan menyebabkan sulitnya berkoordinasi secara real time, mengeluarkan peringatan dan perintah evakuasi.
"Seiring waktu, kita akan dapat mengetahui apakah kita dapat melindungi orang dengan lebih baik," kata Gubernur Green.
Diketahui korban tewas dampak kebakaran hutan pada Selasa itu menjadi bencana alam terburuk di Hawaii, melampaui tsunami yang menewaskan 61 orang pada 1960, setahun setelah Hawaii menjadi negara bagian AS.
Angka korban tewas dampak kebakaran hutan di Maui Hawaii terbaru melebihi 85 orang yang tewas dalam kebakaran pada tahun 2018 di kota Paradise, California, dan merupakan korban tertinggi dari kebakaran hutan sejak 1918, ketika kebakaran Cloquet di Minnesota dan Wisconsin merenggut 453 nyawa.
Simak juga '10.000 Orang Dievakuasi Imbas Kebakaran Hutan di Hawaii':
[-]
(yld/idn)Sentimen: negatif (100%)