Sentimen
Positif (97%)
8 Agu 2023 : 09.58
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Jati, Demak

Semangat Sehat, Kampung Kapling Samawa pun Terbebas dari Sampah

8 Agu 2023 : 09.58 Views 2

Krjogja.com Krjogja.com Jenis Media: News

Semangat Sehat, Kampung Kapling Samawa pun Terbebas dari Sampah

Krjogja.com - DEMAK - Where there is a Will, there is a way. Di mana ada kemauan, di situ ada jalan.

Kiranya semangat itu lah mendasari 50 KK warga Kampung Kapling Samawa, yang berlokasi di RT 09 RW ll Desa Sidogemah Kecamatan Sayung membenahi lingkungan tempat tinggal mereka. Hingga kawasan 3,3 hektar yang semula berserakan sampah, menjadi bersih berhias pot-pot bunga dari daur ulang botol-botol bekas minuman kemasan.

Adalah Lusi Husny Haryati, salah seorang warga yang memprakarsai untuk mulai mengelola sampah-sampah. Yang ironisnya tak hanya limbah rumah tangga, namun juga sampah-sampah yang terbawa rob atau air pasang laut ke Kampung Kapling Samawa.

Sebagai pengetahuan, Desa Sidogemah adalah salah satu desa pesisir di Kecamatan Sayung, yang karena perubahan iklim global sepuluh tahun terakhir sering terkepung rob. Sehingga ibarat sudah jatuh tertimpa tangga, tak hanya kampung menjadi becek oleh genangan rob, namun semakin kumuh oleh sampah-sampah 'tetangga'.

"Prihatin saja tidak cukup. Semua ada awalnya. Jika bukan kita sendiri yang merubahnya, siapa lagi? Maka itu saya gigih mengajak warga untuk bergotong-royong membersihkan Kampung Kapling Samawa dari tumpukan sampah. Kemudian menatanya sedemikian rupa, hingga terlihat asri, indah, dan nyaman," ujarnya.

Gayung bersambut. Kades Sidogemah Khanafi menginformasikan tentang Lomba Kampung Juara (LKJ) Kabupaten Demak 2023. Yakni program Kelompok Kerja Perumahan dan Kawasan Permukiman (Pokja PKP) Kabupaten Demak dalam rangka mengurangi kawasan kumuh, dengan membangun lingkungan bersih, asri dan indah dengan penghijauan, tertib, aman dan nyaman. Sehingga layak huni.

Tanpa membuang waktu, Lusi pun menyanggupi, ketika ditawarkan untuk didaftarkan sebagai peserta LKJ. Terlebih adanya dukungan dari Pemerintah Desa Sidogemah, khususnya Pak Lurah Khanafi - demikian Kades Sidogemah Khanafi biasa disapa, yang tak lelahnya menyemangati warga dengan rutin mendampingi setiap kali dilaksanakan kerjabakti.

"LKJ Kabupaten Demak bagi kami tidak semata lomba atau kompetisi. Namun pemupuk kesadaran masyarakat untuk hidup bersih dan sehat. Jadi saya sangat antusias mendaftarkan warga Kampung Samawa mengikuti LKJ. Selain lingkungan permukiman menjadi bersih dan nyaman, kedepannya bisa menjadi contoh atau teladan kampung-kampung lainnya di Desa Sidogemah," ujar Pak Lurah Khanafi.

Hal sama disampaikan Ketua RW 02 Bambang Eko Wiyanto. Hidup bersih menurutnya harus menjadi budaya, yang dihidupkan dengan semangat gotong-royong. Sehingga tercipta lingkungan tempat tinggal yang sehat, nyaman, dan aman.

Bahkan Bambang merelakan sebagian lahannya untuk difungsikan sebagai tempat pembuangan akhir (TPA) sampah sementara, agar Kampung Kapling Samawa bersih dari sampah berserakan. Hanya saja, dengan ukuran lahan 13 x 8 meter persegi tentunya menjadikan kapasitas TPA sementara itu sangat terbatas.

Oleh karena kapasitas yang terbatas itu, diharapkan adanya armada pengangkut sampah dari Pemkab Demak melalui OPD terkait, yang membantu mengangkut sampah dari TPA sementara ke TPA yang sebenarnya di Wedung. Sehingga Kampung Kapling Samawa benar-benar terbebas dari tumpukan sampah.  (Hum Dinperkim/ssj)

Sentimen: positif (97%)