Sentimen
Negatif (76%)
4 Agu 2023 : 17.33
Informasi Tambahan

Agama: Islam

Event: Ibadah Haji

Kab/Kota: Indramayu

Partai Terkait
Tokoh Terkait
Khairul

Khairul

Panji Gumilang

Panji Gumilang

Minta Ajaran Panji Gumilang di Al-Zaytun Dibuang, PAN: Harus Di-nol-kan

4 Agu 2023 : 17.33 Views 3

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Minta Ajaran Panji Gumilang di Al-Zaytun Dibuang, PAN: Harus Di-nol-kan

4 Agustus 2023 13:38 WIB

PAN mengatakan bahwa Al-Zaytun harus diisi dengan ajaran yang tidak menyesatkan dan tidak menyimpang

Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto (dok jitunews/khairul anwar)

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Pondok Pesantren Al-Zaytun di Indramayu tidak akan dibubarkan tapi akan dibina oleh Kementerian Agama. Waketum PAN, Yandri Susanto, mengatakan bahwa ajaran dari pimpinan Ponpes Al-Zaytun, Panji Gumilang, yang buruk harus dihilangkan.

"Perlu di-nol-kan kembali bahwa ada hal-hal yang tidak benar yang diajarkan oleh Panji Gumilang selama ini yang harus dibuang," kata Yandri kepada wartawan, Kamis (3/8).

Yandri mengatakan bahwa harus diisi dengan ajaran yang tidak menyesatkan dan tidak menyimpang.

Soal Status Penahanan Panji Gumilang Usai Ditetapkan Jadi Tersangka, Mahfud MD Tegaskan Hal Ini

"Harus diisi dengan mata pelajaran atau muatan yang memang tidak menyesatkan dan tidak menyimpang," lanjutnya.

Anggota Komisi VIII DPR RI ini menyoroti ajaran Al-Zaytun yang memperbolehkan haji di Indonesia. Padahal dalam syariat Islam menetapkan bahwa umat Islam yang ingin menunaikan ibadah haji harus di Tanah Suci Mekkah.

"Misalnya cara beribadahnya tentu itu kan menjadi kebijakan di dalam pondok itu yang viral atau kegiatan masalah mengedepankan ajaran-ajaran yang yang bertolak belakang dengan Islam, tidak perlu ke tanah Suci, cukup di sini aja (Indonesia) tanah Suci," katanya.

Yandri tidak ingin para santri menyakini ajaran dari Panji yang salah dianggap benar.

"Kita meyakini apa yang dilakukan Panji Gumilang pasti disampaikan ke anak muridnya. Jangan sampai santri-santri itu (anggap) ajaran Panji Gumilang itu semuanya benar," katanya.

Panji Gumilang Melawan Usai Jadi Tersangka dan Ditahan, Sebut Kriminalisasi dan Politisasi

Sentimen: negatif (76.2%)