Sentimen
Positif (61%)
28 Jul 2023 : 10.15
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tiongkok

Tokoh Terkait
Iriana joko widodo

Iriana joko widodo

Internasional Ini Jadwal Presiden Jokowi Hari Ke-2 di Tiongkok Pusat Pemberitaan

28 Jul 2023 : 10.15 Views 2

RRi.co.id RRi.co.id Jenis Media: Nasional

Internasional
Ini Jadwal Presiden Jokowi Hari Ke-2 di Tiongkok

Pusat Pemberitaan

KBRN, Jakarta: Presiden Joko Widodo (Jokowi) melanjutkan kunjungan kerja hari ke di Kota Chengdu, Republik Rakyat Tiongkok (RRT), Jumat (28/7/2023).  Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana akan melaksanakan serangkaian kegiatan.

Diantaranya mulai dari pembukaan FISU World University Games hingga sejumlah pertemuan dengan pengusaha Tiongkok. Mengawali kegiatannya di pagi hari, Presiden Jokowi diagendakan akan bertemu dengan sejumlah pebisnis Tiongko.

Pertemuan tersebut akan digelar di Hotel Shangri-La Chengdu. Sementara itu, Ibu Iriana diagendakan untuk mengunjungi tempat pembiakan panda di Chengdu Research Base of Giant Panda Breeding.

Pada siang harinya, Presiden dan Ibu Iriana diagendakan untuk menghadiri jamuan santap siang oleh Presiden Xi Jinping dan Madam Peng Liyuan. Dalam jamuan tersebut juga akan dihadiri oleh sejumlah pemimpin negara lainnya.

Selanjutnya, Kepala Negara dijadwalkan bertemu dengan atlet Indonesia yang akan bertanding dalam gelaran FISU World University Games. Pada malam harinya, Presiden Jokowi dan Ibu Iriana akan menuju Dong’an Lake Sport Stadium.

Disana keduanya akan  menghadiri upacara pembukaan FISU World University Games sebelum akhirnya bertolak kembali menuju Jakarta. Sebelumnya Presiden melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden RRT, Xi Jinping, Kamis (27/7/2023), di Hotel Jinniu, Chengdu.

Dalam kesempatan tersebut, kedua Kepala Negara membahas sejumlah kerja sama. Mulai dari penguatan perdagangan, investasi, kerja sama kesehatan, kerja sama pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN), hingga riset serta teknologi.

Presiden Jokowi mengapresiasi penyelesaian protokol impor dalam sejumlah produk antara Indonesia dan Tiongkok. “Ke depan kita perlu terus dorong pembaruan protokol dan peningkatan kuota impor sarang burung walet," kata Presiden Jokowi.

"Serta penyelesaian protokol impor produk laut Indonesia,” ujarnya. Untuk proyek pembangunan IKN, Presiden berharap agar Tiongkok dapat terus menjadi mitra strategis. 

“Semoga kerja sama Otoritas IKN dengan Pemerintah Kota Shenzen dapat berkontribusi bagi perencanaan dan pengembangan IKN,” katanya. Terkait kerja sama bidang kesehatan, Presiden Jokowi menyambut baik finalisasi rencana aksi implementasi kerja sama kesehatan antara Indonesia-Tiongkok.

Sentimen: positif (61.5%)