Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Tokyo
Olimpik Ahsan/Hendra Lolos Perempat Final Japan Open 2023 Pusat Pemberitaan
RRi.co.id Jenis Media: Nasional
KBRN, Jakarta: Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan membuktikan diri mereka belum habis. Sebagai pemain paling senior mereka berhasil meloloskan diri ke babak perempat final Japan Open 2023.
Ahsan/Hendra tampil memukau mengalahkan Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea Selatan) di Yoyogi Gymnasium, Tokyo, Jepang, Kamis (27/7/2023). Kalah di gim pertama 12-21 tidak menyurutkan semangat mereka.
Ahsan/Hendra merebut gim kedua dengan skor 21-10. Akhirnya, mereka menutup gim ketiga dengan kemenangan 21-19.
"Syukur alhamdulillah bisa melewati pertandingan hari ini dengan kemenangan. Pertandingan yang tidak mudah tapi kami berhasil melewatinya," ujar Ahsan usai laga.
Ahsan menilai kunci sukses mereka karena berani memainkan pola yang sudah disiapkan. Pola menyerang dan bertahan yang mereka terapkan bisa menuaikan hasil dan lawan mengalami kesulitan.
"Ketika pindah lapangan di interval gim ketiga, kami lebih berani bermain dengan pola kami. Kami juga lebih berani bertahan maupun menyerang. Lawan pun terlihat kesulitan di sisi lapangan yang kalah angin itu," katanya.
Masuk perempat final, pasangan yang dijuluki The Daddies itu akan bersua junior mereka, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Ahsan mengatakan tidak terlalu memikirkan siapa lawannya dan tetap berjuang meraih tiket semifinal.
"Kami mau istirahat, mengembalikan kondisi dulu. Besok bersiap lawan Fajar/Rian," ucapnya.
Sementara itu, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana tersingkir oleh Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) di babak 16 besar. Mereka kalah dua gim langsung dengan skor 12-21, 10-21.
Sentimen: positif (66.6%)