Sentimen
Positif (91%)
24 Jul 2023 : 12.07
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bogor

Partai Terkait

Lihat Ada Chemistry, PPP Ungkap 4 Hal Persamaan Sandiaga dan Ganjar

Detik.com Detik.com Jenis Media: News

24 Jul 2023 : 12.07
Lihat Ada Chemistry, PPP Ungkap 4 Hal Persamaan Sandiaga dan Ganjar
Jakarta -

Ketua Bappilu PPP Sandiaga Uno mengaku memiliki chemistry dengan bakal capres PDIP Ganjar Pranowo. Wakil Ketua Umum PPP Arsul Sani mengungkap empat persamaan antara Sandi dengan Ganjar.

Hal pertama persamaan dari keduanya, kata Arsul, yaitu Ganjar dan Sandi masing-masing memiliki elektabilitas yang tinggi. Dengan elektabilitas Sandi, menurut Arsul dapat menguatkan elektabilitas Ganjar sebagai calon presiden.

"Pertama tentu keduanya punya elektabilitas yang tinggi. Jadi kalau Pak Sandi yang dipilih maka itu tentu akan menguatkan elektabilitasnya Pak Ganjar," ujar Arsul kepada wartawan di STIMK Lemdiklat Polri, Jakarta Selatan, Senin (24/7/2023).

-

-

Kedua, menurut Arsul Sani, pola pikir Sandiaga dan Ganjar memiliki kesamaan. Yakni pola pikir inklusif yang terbuka akan masukan dari semua pihak.

"Yang kedua, keduanya sama-sama punya pola pikir yang sama," ujarnya.

Selanjutnya ketiga, Arsul mengatakan keduanya juga memiliki fokus yang sama. Sandi dan Ganjar, kata Arsul, memiliki perhatian terhadap peningkatan kehidupan sosial perekonomian.

"Yang ketiganya juga punya fokus yang sama juga yakni concern terhadap peningkatan kehidupan sosial perekonomian kita ke depan," ucap Arsul.

"Yang keempat tentu mereka punya komitmen yang sama yakni untuk terus melanjutkan program-program pembangunan dan program pemerintahan Pak Jokowi-Kiai Ma'aruf Amin," ucapnya.

PPP terus melakukan komunikasi dengan koalisi untuk diusungnya pasangan Ganjar dan Sandi. Sebab, kedua tokoh tersebut dinilai memiliki kecocokan.

"Kami dari PPP, kami memang melihat bahwa chemistry Pak Ganjar dengan calon wakil presiden yang kami ajukan Bang Sandi Uno itu memang punya begitu banyak titik pertautan atau chemistry," imbuhnya.

Sandiaga Uno sebelumnya mengungkap isi pertemuan dengan bakal calon presiden dari PDIP Ganjar Pranowo di rumah mantan Bupati Bogor Rachmat Yasin. Sandiaga mengaku memiliki kedekatan yang baik dengan Ganjar.

Dalam minggu ini, dia mengaku sudah bertemu dengan Ganjar sebanyak 3 kali. Namun tetap, lanjutnya, keputusan bakal capres dan cawapres ada di tangan pimpinan partai politik.

"Mau tahu aja he-he-he. Kita punya chemistry yang baik dan dalam minggu ini saja sudah hampir 3 kali bertemu. Jadi hubungan kami memang baik, tapi keputusan capres-cawapres itu adalah di pimpinan parpol, dan hari ini relawan di bawah pimpinan Pak RY (Rachmat Yasin) dengan sigap sudah mempertemukan kita kembali," kata Sandiaga di Bojonggede, Bogor, Sabtu (22/7).

"Mudah-mudahan ini menjadi barokah silaturahim kita utnuk membawa pembangunan yang lebih baik lagi, dan menghadirkan kesejahteraan bagi masyarakat Indonesia," sambungnya.

(rfs/rfs)

Sentimen: positif (91.4%)