Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: BRI
Club Olahraga: PSS Sleman
Kab/Kota: Sleman, Banjarmasin
Tokoh Terkait
Barito Putera
Percaya Diri PSS Hadapi PSIS, Tak Rotasi Pemain Ingin Menang di Kandang
Krjogja.com Jenis Media: News
Ilustrasi
Krjogja.com - SLEMAN - PSS Sleman menjamu PSIS di laga lanjutan BRI Liga 1 2023/2024, Jumat (21/7/2023). Laskar Sembada berniat kembali ke jalur positif setelah pekan sebelumnya mengalami kekalahan dari Barito Putera di Banjarmasin.
Pelatih PSS, Marian Mihail, mengatakan pekan lalu menjadi masa yang berat bagi skuadnya karena mengalami kekalahan dari Barito. Namun, timnya bekerja keras untuk kembali ke jalur positif di pertandingan kandang melawan PSIS.
"Ini minggu yang berat apalagi ketika kamu kalah di pertandingan sebelumnya. Kami bekerja keras untuk memperbaiki keadaan dan berusaha menang saat melawan PSIS. Kami ingin membuat seluruh fans, pemain dan keluarga bahagia di akhir pertandingan," ungkap Marian di sesi konferensi pers, Kamis (20/7/2023).
Marian menjelaskan bahwa timnya tak akan melakukan rotasi pemain di laga melawan PSIS. Namun ia menyiapkan strategi berbeda yang harapannya bisa membawa hasil akhir baik bagi PSS.
"Saya tidak bisa merotasi pemain karena baru tiga game, mereka butuh waktu lebih untuk mendapatkan pengalaman bermain lebih. Tapi di babak kedua kami punya rencana untuk menghadapi PSIS," tandas pelatih asal Romania ini.
Persoalan di lini belakang yang bobol lima gol, juga barisan depan yang masih tumpul berusaha diurai PSS di laga besok. Marian mengaku masih percaya pada seluruh pemain termasuk Yevhen Baha yang tak kunjung pecah telur di tiga pekan pertandingan.
"Kami berusaha menemukan solusi juga untuk lini belakang karena kemasukan lima gol di tiga laga. Kami berusaha tak kemasukan di laga besok, bagaimana lini belakang yang bagus menentukan hasil akhir pertandingan.
Baha punya peran, ia membantu defend, punya peran bagus di tim tapi bagi striker yang pertama adalah mencetak gol," tandasnya.
Sementara, bagi kapten tim PSS, Kim Kurniawan, saat ini seluruh pemain dinaungi kepercayaan diri meski tetap menaruh waspada pada lawan. Ia berharap bisa meraih hasil maksimal di pertandingan home kontra PSS nanti.
"Kita waspada tapi juga harus percaya diri dengan kemampuan baik masing-masing maupun tim. Kita berharap pertandingan besok membawa hasil bagus bagi PSS," pungkas pemain yang baru saja dikaruniai anak kedua ini. (Fxh)
Sentimen: positif (66%)