Perindo Kuatkan Struktur Partai untuk Capai Target Double Digit Pemilu 2024
Okezone.com Jenis Media: Nasional
JAKARTA - Partai Perindo akan melakukan penguatan struktur sebagai tindak lanjut atas target double digit yang disampaikan Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 mendatang.
"Arahan Ketua Umum terkait dengan misi besar pemenangan Partai Perindo dalam rangka double digit, ditindaklanjuti dengan penguatan struktur yang disampaikan langsung oleh Tuan Guru Bajang (TGB), selaku ketua harian," kata Sekjen Parta Perindo Ahmad Rofiq di Jakarta, Minggu (16/7/2023).
Pihaknya akan melakukan sejumlah kesepakatan untuk menjadi bagian dari kerja bersama seluruh pimpinan yang ada di Kabupaten/Kota.
Kemudian langkah strategi teknis kemanangan setiap pengurus dan calon legislatif juga menjadi poin penting.
"Karena Partai Perindo menggunakan seluruh potensi kekuatan yang akan digerakkan dalam rangka meraih suara yang sebesar-besarnya. Kita juga sedang melakukan penguatan dalam konteks capres, agar capres ini juga mempunyai nilai elektoral terhadap partai Perindo," jelasnya.
Kemudian poin penting lainnya ialah penggalangan saksi, sebagai bagian dari sebuah syarat untuk mengamankan suara dan juga menjadi bagian dari perangkat pemenangan. Para saksi akan mengamankan seluruh proses demokrasi yang telah diikuti Partai Perindo diamankan dengan baik.
Partai Perindo juga telah melakukan finalisasi pada seluruh Caleg di seluruh Kabupaten Kota, provinsi dan DPR RI yang telah didaftarkan. Finalisasi dilakukan untuk mempersiapkan agar para caleg ini sudah mulai bergerak dengan basis-basis yang telah dimiliki.
Follow Berita Okezone di Google News
"Jadi Kami mempunyai strategi yang cukup baik yang akan kita gunakan sebagai bagian dari perangkat pemenangan dan yang akan dilakukan oleh seluruh caleg agar kemenangan double-digit itu bisa terwujud," pungkasnya.
Sebelumnya, Ketua Umum (Ketum) Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Hary Tanoesoedibjo mematok target dua digit suara di Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 saat memberikan arahan pada Rapat Koordinasi DPP, Bappilu dan DPW Partai Perindo Se-Indonesia.
BACA JUGA:
“Hari ini kita Rapat Koordinasi dengan DPP, Bappilu, dan DPW se-Indonesia. Pemilu kurang dari 7 bulan, waktu bisa panjang dan pendek tergantung efektivitas kinerja kita. Target perolehan suara kita itu mudah-mudahan tidak kurang dari target,” kata Hary Tanoe.
Hary mengakui bahwa itu merupakan target yang ambisius. Namun, menurutnya, tidak ada salahnya untuk mematok target yang ambisius. Dengan target yang besar maka akan diikuti oleh kerja keras dan memutar otak lebih keras untuk mencapai target tersebut.
BACA JUGA:
“Ambisius? sangat ambisius, boleh dong ambisius, kalau kita tidak punya target ambisius, kira tidak mau bekerja keras dan memutar otak untuk mencapai itu, ini tantangan besar agar bagaimana kita mencapai target tersebut,” ujarnya.
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Sentimen: negatif (87.7%)