Sentimen
Negatif (79%)
22 Nov 2022 : 11.51
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bogor, Bekasi, Depok, Cianjur

Ikut saat Pemakaman Anak Korban Gempa Cianjur, Ridwan Kamil: Allah Sudah Memanggil Almarhumah

22 Nov 2022 : 18.51 Views 2

Suara.com Suara.com Jenis Media: News

Ikut saat Pemakaman Anak Korban Gempa Cianjur, Ridwan Kamil: Allah Sudah Memanggil Almarhumah

Suara.com - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil ikut memakamkan salah satu anak korban meninggal dunia karena gempa Cianjur. Momen itu dibagikan dalam video yang diunggah pria yang akrab disapa Kang Emil di akun instagram pribadinya.

Kang Emil nampak mengenakan kemeja putih lengan panjang dengan dibalut jaketbertuliskan Gubernur Jawa Barat di belakang.

"Inalilahi wainalilahi rojiun, telah berpulang ananda Alida Dela Puspita. Allah sudah memanggil almarhumah, seorang anak saleha, allah lebih sayangi, inysa Allah husnul khotimah," ucap Ridwan Kamil di akun instagramnya @ridwankamil, Selas (22/11/2022).

Kemudian saat beribincang dengan sambungan telepon oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Ridwan Kamil menyampaikan saat ini tercatat ada 162 korban meninggal dunia pasca gempa Cianjur. Kebanyakan dari mereka adalah anak-anak.

Baca Juga: Ridwan Kamil Umumkan Stadion Si Jalak Harupat Sebagai Venue Piala Dunia U17: Sudah Standar FIFA

"Menurut laporan yang meninggal banyak anak-anak karena rata-rata sedang di madrasah, bakda zuhur beres sekolah umum, lanjut sekolah agama, jadi mohon izin, yang terdampak banyak anak santri Pak, dari 162 (korban meninggal) itu," kata Ridwan Kamil.

Terkait itu, Wapres Ma'ruf langsung menyampaikan duka. Dia bakal kementerian dan pihak terkait untuk memberi bantuan.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil ikut memakamkan salah satu anak korban meninggal dunia karena gempa Cianjur. (ist/ IG @ridwankamil)

"Inna lillhi wa inna ilaihi rjiun. Saya minta supaya PUPR, BNPB, dan Menteri Kesehatan juga karena saya dengar banyak yang patah tulang supaya dokter-dokter bedah tulang (datang). Saya minta Menkes menyiapkan untuk menangani. Selamat berjuang," ucap Maruf

Ridwan Kamil juga menyampaikan hingga saat ini sebanyak 14 posko pengungsian telah didirikan untuk memfasilitasi 13.784 pengungsi yang terdampak gempa.

Sejauh ini tercatat sebanyak 2.345 unit rumah yang hancur dengan skala kerusakan mulai dari 60 hingga 100 persen.

Baca Juga: Banyak Kasus PPDB Online Jalur Zonasi di Jawa Barat, Ridwan Kamil Bakal Lakukan Apa?

Gempa Cianjur

Gempa bumi yang melanda wilayah barat daya Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, terjadi pada hari Senin (22/11) pukul 13.21 WIB berkekuatan magnitudo 5,6.

Gempa terjadi pada koordinat 6,84 Lintang Selatan dan 107,05 Bujur Timur, sekitar 10 kilometer barat daya Kabupaten Cianjur dengan kedalaman 10 kilometer.

Gempa bumi tersebut juga dilaporkan terasa hingga ke wilayah Jakarta, Bekasi, Bogor, dan Depok.

Sentimen: negatif (79.8%)