Sentimen
Negatif (100%)
22 Nov 2022 : 13.21
Informasi Tambahan

BUMN: BNI, PLN, PT Telekomunikasi Selular, PDAM

Tokoh Terkait
Brigadir Yosua Hutabarat

Brigadir Yosua Hutabarat

Anita Amalia

Anita Amalia

Ajudan Pribadi

Ajudan Pribadi

Fakta-fakta Uang Rp200 Juta Brigadir J Berpindah ke Rekening Bripka RR, Dibongkar Saksi Pegawai BNI

22 Nov 2022 : 13.21 Views 2

Suara.com Suara.com Jenis Media: News

Fakta-fakta Uang Rp200 Juta Brigadir J Berpindah ke Rekening Bripka RR, Dibongkar Saksi Pegawai BNI

Suara.com - Kasus kematian Brigadir J yang melibatkan mantan Kadiv Propam Polri, Ferdy Sambo kembali dilanjutkan dengan menggelar sidang lanjutan untuk mengadili dua orang tersangka lain, yaitu Bripka RR dan Bharada E.

Keduanya pun duduk di kursi pesakitan di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan pada Senin, (21/11/2022) kemarin. Fakta-fakta lain pun terkuak, termasuk adanya aliran dana dari rekening Brigadir J ke rekening tersangka Bripka RR. Simak inilah fakta-faktanya.

Mengetahui password rekening Brigadir J

Dalam persidangan tersebut, Bripka RR pun mulai terbuka soal adanya tuduhan aliran dana yang diterimanya dari rekening Brigadir J.

Baca Juga: Ajudan Pribadi Unggah Momen Bersama Ferdy Sambo, Bisa Keluar dari Tahanan?

Bripka RR pun mengaku bahwa rekening atas nama Brigadir J tersebut memang diperuntukkan sebagai rekening untuk menyimpan uang kebutuhan keperluan rumah tangga Ferdy Sambo dan Putri Chandrawathi.

"Setahu saya memang rekening atas nama Yosua (Brigadir J) itu juga untuk keperluan rumah tangga di Jakarta yang saya lakukan atas perintah Bu Putri Sambo, karena yang bersangkutan (Brigadir J) telah almarhum."ungkap Bripka RR.

Diungkap pegawai BNI

Dugaan aliran dana dari rekening Brigadir J ke Bripka RR ini pun terungkap setelah pihak kepolisian memberikan surat kuasa agar pihak bank BNI dapat membongkar transaksi yang terjadi di dalam rekening Brigadir J.

Hal itu pun diungkap salah satu pegawai BNI cabang Cibinong, Anita Amalia yang membenarkan adanya aliran dana tersebut. Persidangan tersebut pun mengungkap bahwa aliran dana dari rekening Brigadir J itu masuk ke rekening Bripka RR sebanyak dua kali dengan masing-masing nominal sebesar Rp100 juta.

Baca Juga: Ramai Selebgram Ajudan Pribadi Unggah Momen Bersama Ferdy Sambo Baru-baru Ini, Bisa Keluar dari Rutan?

Uang keluar untuk pembayaran PLN hingga Shopee

Anita mengatakan terdapat sejumlah uang yang keluar dari rekening Bripka Ricky, usai tewasnya Brigadir J.

"Uang keluar hanya dipakai untuk pembayaran PDAM, Telkomsel, lalu pembayaran PLN, Indosat, pembelian Shopee, agak banyak yang mulia,” kata Anita di PN Jaksel, Senin (21/11/2022).

Bharada E dan Bripka RR minta maaf

Tak hanya membenarkan hal yang mereka lakukan, Bharada E pun ikut menyampaikan maafnya kepada para penyidik dan jaksa karena sudah tidak jujur sejak awal.

"Saya izin meminta maaf sama komandan dan senior saya karena tidak jujur dari awal." ujar Bharada E. Bripka RR pun ikut mengaminkan perkataan Bharada E. "Sama sebelumnya, kami meminta maaf kepada rekan-rekan pemeriksa dari penyidik Jakarta Selatan atas keterangan yang kami berikan tidak sesuai atau tidak apa adanya saat pemeriksaan di Paminal ataupun di Bareskrim." ujar Bripka RR.

Bripka RR sempat kirim uang saat sudah ditahan

Fakta lain pun terungkap ketika pegawai BNI Cibinong, Anita yang ditanya soal uang sebesar Rp10 juta yang diduga sempat dikirimkan dari rekening Bripka RR ke rekening anak Ferdy Sambo, Trisha saat Bripka RR sendiri telah ditahan oleh pihak berwajib saat uang tersebut dikirimkan.

Hal ini pun dibenarkan oleh Anita yang juga mengungkap bahwa nominal uang yang dikirim sebesar Rp 30 juta, bukan Rp10 juta.

Kontributor : Dea Nabila

Sentimen: negatif (100%)